Korsleting Listrik, Warung Makan Ludes Kebakaran di Kalibata

Kamis, 13 April 2023 - 13:34 WIB
Kebakaran melanda sebuah rumah makan di kawasan Jalan Raya Kalibata, RT 07/RW 04, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (13/4/2023). Foto: Ilustrasi/SINDOnews
JAKARTA - Kebakaran melanda sebuah rumah makan di kawasan Jalan Raya Kalibata, RT 07/RW 04, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (13/4/2023). Kebakaran diduga akibat korsleting listrik.

Perwira Piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Selatan Agus Sukoco mengatakan, awalnya petugas menerima laporan dari warga tentang adanya kebakaran di kawasan Jalan Raya Kalibata sekira pukul 07.45 WIB.





"Kebakaran terjadi di rumah makan, diduga karena adanya korsleting listrik," ujarnya.

Sebanyak 12 unit mobil Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan kemudian dikerahkan bersama 50 personel ke lokasi. Petugas lalu berjibaku hingga akhirnya api berhasil dipadamkan sekitar pukul 08.30 WIB.



Tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran tersebut. Karyawan yang tengah memasak langsung mencari bantuan saat melihat api di lantai 2 rumah makan tersebut.

"Kerugian ditaksir mencapai Rp30 juta akibat kebakaran tersebut," katanya.
(thm)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More