MNC Peduli Daur Ulang Sampah Kertas Bersama Kelompok Pekka di Bekasi

Selasa, 04 April 2023 - 19:20 WIB
MNC Peduli bekerja sama dengan kelompok Pekka memproduksi sampah kertas menjadi barang prakarya bernilai jual lalu dikumpulkan di Workshop Akalabi, Tambun Utara, Kabupaten Bekasi. Foto: MPI/Jonathan Simanjuntak
BEKASI - MNC Peduli mengajak karyawan MNC Group mengumpulkan sampah kertas untuk dapat didaur ulang. Dari pengumpulan kertas, MNC Peduli bekerja sama dengan kelompok Perempuan Kepala Rumah Tangga (Pekka) memproduksi sampah kertas menjadi barang prakarya bernilai jual.

Daur ulang sampah dilakukan dengan mengumpulkan sampah-sampah koran melaui program bank sampah di tengah masyarakat. Nantinya sampah-sampah yang bisa didaur ulang langsung dikumpulkan di Workshop Akalabi, Kecamatan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi.

Baca juga: MNC Peduli Salurkan Bantuan untuk Keluarga Pemandu Wisata



Owner Akalabi Handmade Euis Teti Rostia mengatakan, gerakan daur ulang sampah dengan kelompok Pekka yang notabenenya sekelompok ibu-ibu sangat antusias menyambut kehadiran MNC Peduli.

"Ketika MNC Peduli datang memberikan kertas-kertas itu sangat berterima kasih sekali apalagi koran sekarang hampir punah di mana mana kan zaman digital. Terus kami berpikir yuk kita manfaatkan barang-barang yang bisa dipakai lagi," ujar Euis, Selasa (4/4/2023).

Kertas koran itu tidak hanya dikumpulkan lalu dijual ke bank sampah, namun dibikin produk untuk menaikkan nilai ekonomi yang juga tentunya membantu perekonomian keluarga.

"Misalnya ibu-ibu ngerumpi doang bikin obrolan yang tidak ada manfaatnya. Adanya support dari MNC Peduli yaitu kertas koran, kita bisa mengupayakan kertas koran menjadi barang bernilai dengan harga terjangkau dari produk yang dihasilkan," ungkap Euis.

Dia berharap kegiatan MNC Peduli tidak berhenti sekadar melihat terus selesai, tetapi ada kesinambungan dan terus evaluasi monitoring sampai sejauhmana pergerakan dan kreativitas (Pekka) di Tambun Utara, Bekasi.

Head of CSR MNC Group Tengku Havid mengatakan, kegiatan tersebut sebagai langkah penanggulangan sampah kertas dalam lingkungan kantor. MNC Peduli mengajak karyawan MNC Group mengumpulkan sampah kertas untuk dapat didaur ulang.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More