TKP Pembunuhan Deudeuh Akan Dibongkar

Senin, 04 Mei 2015 - 17:16 WIB
TKP Pembunuhan Deudeuh Akan Dibongkar
TKP Pembunuhan Deudeuh Akan Dibongkar
A A A
JAKARTA - Pemkot Jakarta Selatan akan membongkar rumah indekos yang pernah dihuni oleh Deudeuh Alfi Sahrin karena tak memiliki izin. Tak hanya rumah indekos Deudeuh, puluhan rumah indekos lainnya masuk dalam daftar pembongkaran.

Camat Tebet Mahludin mengatakan, telah melakukan rapat kordinasi dengan Wali Kota Jakarta Selatan mengenai rencana pembongkaran rumah indekos yang tidak memiliki izin di Tebet Utara, termasuk rumah indekos yang pernah dihuni Deudeuh. "Kita akan lakukan sosialisasi dua minggu ke depan. Selanjutnya kita akan lakukan pembongkaran," kata Mahludin saat dihubungi Sindonews, Senin (4/5/2015).

Mahludin menjelaskan, petugas sudah melakukan pendataan terhadap jumlah penghuni dan jumlah bangunan yang tidak memiliki izin serta yang masuk ke dalam jalur RTH. "Hasil pendataan kurang lebih ada180 bangunan yang dihuni sekitar 2.000 jiwa di Tebet Utara yang akan kita bongkar," jelasnya.

Mahludin menambahkan, Pemkot Jakarta Selatan sedang memikirkan tempat penampungan bagi ribuan masyarakat itu. Sebab, saat ini, fasilitas seperti rusunawa untuk masyarakat belum tersedia.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6942 seconds (0.1#10.140)
pixels