Lukisan Karya Affandi Seharga Rp5 Miliar Hilang

Senin, 04 Mei 2015 - 15:42 WIB
Lukisan Karya Affandi...
Lukisan Karya Affandi Seharga Rp5 Miliar Hilang
A A A
JAKARTA - Sebuah lukisan terkenal karya maestro Affandi senilai Rp5 miliar hilang dari rumah Emir Suncoro di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan. Korban baru mengetahui lukisan tersebut hilang setelah Sawitri anak dari Emir melihat di internet kalau lukisaan tersebut sedang di lelang.

"Suatu waktu Sawitri ini baca di internet kalau lukisan karya Affandi yang gambarnya sama dengan di rumah, dilelang di Hong Kong senilai Rp5 miliar," jelas Kasat Kamneg Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Fadly Widiyanto, Senin (4/5/2015).

Sawitri kemudian memberitahu soal lukisan yang dilelang itu kepada orang tuanya, Emir Suwitro dan Wijaya Laksi Kusuma Ningsih. "Mereka kaget, karena merasa tidak pernah menjual lukisan tersebut," ujar Fadly.

Kanit I Subdit Kamneg Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kompol Imran Gultom menjelaskan, keluarga tidak pernah mengetahui kalau lukisaan tersebut hilang karena lukisan masih tergantung di dinding rumah mereka.

"Lukisannya ada digantung di ruang joglo atau ruang tamu rumah korban," ujar Gultom. Saat itu, korban curiga dengan keaslian lukisan karya Affandi yang dilelang tersebut. Sebab, keluarga korban membeli langsung dari Affandi sekitar tahun 1979.

"Akhirnya mereka mengecek keasliannya ke ahli lukisan dan dinyatakan jika yang di rumah mereka itu adalah palsu atau replika," tegasnya.

Keluarga pun kaget dengan hal itu, dan mencurigai jika seseorang telah mencuri lukisan tersebut. Hingga akhirnya keluarga melaporkan peristiwa itu ke Polda Metro Jaya pada Mei 2014. "Kasusnya masih kami selidiki, mudah-mudahan pelakunya segera terungkap," ucapnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6108 seconds (0.1#10.140)