April, Pemprov DKI Berencana Evaluasi PNS

Rabu, 18 Maret 2015 - 08:41 WIB
April, Pemprov DKI Berencana...
April, Pemprov DKI Berencana Evaluasi PNS
A A A
JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan melakukan evaluasi terhadap Pegawai Negeri Sipil (PNS) secara besar-besaran. Hal itu akan dilakukan para bulan depan atau April 2015.

"April bisa mulai lantik-lantik lagi. Tapi rahasialah (siapa orangnya)," kata Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (18/3/2015).

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta Agus Suradika juga mengakui hal tersebut. Dia juga mengakui, ada beberapa PNS dari Eselon IV yang mengundurkan diri setelah perombakan besar-besaran pada 2 Januari 2015 lalu.

"Belum ada (distafkan). Tapi yang mundur itu ada. Yang mau mundur itu banyak, itu implikasinya luas, makanya kita berikan pembinaan. Mundurnya karena merasa enggak cocok, kagetlah," paparnya.

Meski demikian, kata dia, pihaknya belum mengevaluasi secara keseluruhan. Karena, hingga kini APBD DKI Jakarta belum juga keluar. Pihaknya hanya mengevaluasi berdasarkan daftar hadir para PNS DKI itu.

"Kami lihat dahulu ya, apakah ada raport yang buruk atau baik, kami lihat nanti," katanya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0843 seconds (0.1#10.140)