6 Mobil Terlibat Kecelakaan Beruntun di Tol Dalam Kota
A
A
A
JAKARTA - Kecelakaan beruntun melibatkan enam kendaraan terjadi di ruas tol dalam kota KM 11+800 arah Grogol, Jakarta Selatan. Akibat kecelakaan ini ruas tol dalam kota sempat mengalami kemacetan sepanjang 4 km.
Petugas PT Jasa Marga Ahmad mengatakan, kecelakaan itu melibatkan enam mobil yakni, APV B 1056 GVI, Avanza B 1327 UZH, Grand Max B 9430 CCD, Innova B 8903 EJ, Alphard B 337 FS dan Avanza B 1368 GFS."Tadi skeitar pukul 20.00 WIB kecelakaan terjadi. Proses evakuasi baru selesai dilakukan sekitar pukul 21.30 WIB," ujar Ahmad saat dihubungi Sindonews Rabu (11/3/2015).
Menurut Ahmad, akibat kecelakaan ini kemacetan pun sempat terjadi selama satu jam lebih. Itu dikarenakan kecelakaan terjadi di saat jam pulang kerja.
Ahmad menuturkan, tidak ada korban luka maupun jiwa dalam kecelakaan tersebut. Saat ini kasus kecelakaan tersebut ditangani petugas Patroli Jalan Raya (PJR) Polda Metro Jaya.
Petugas PT Jasa Marga Ahmad mengatakan, kecelakaan itu melibatkan enam mobil yakni, APV B 1056 GVI, Avanza B 1327 UZH, Grand Max B 9430 CCD, Innova B 8903 EJ, Alphard B 337 FS dan Avanza B 1368 GFS."Tadi skeitar pukul 20.00 WIB kecelakaan terjadi. Proses evakuasi baru selesai dilakukan sekitar pukul 21.30 WIB," ujar Ahmad saat dihubungi Sindonews Rabu (11/3/2015).
Menurut Ahmad, akibat kecelakaan ini kemacetan pun sempat terjadi selama satu jam lebih. Itu dikarenakan kecelakaan terjadi di saat jam pulang kerja.
Ahmad menuturkan, tidak ada korban luka maupun jiwa dalam kecelakaan tersebut. Saat ini kasus kecelakaan tersebut ditangani petugas Patroli Jalan Raya (PJR) Polda Metro Jaya.
(whb)