DPRD DKI Memanas, Anggota Dewan 'Curhat'

Kamis, 27 November 2014 - 02:27 WIB
DPRD DKI Memanas, Anggota...
DPRD DKI Memanas, Anggota Dewan 'Curhat'
A A A
JAKARTA - Belum terbentuknya alat kelengkapan DPRD (AKD) membuat ratusan anggota DPRD DKI Jakarta tidak bisa bekerja maksimal.

Salah satu anggota DPRD DKI menilai, suasana ini sebenarnya bisa mencair jika saja pimpinan DPRD DKI mau duduk bersama semoga suasana ini bisa mencair.

‪“Bayangkan sejak tiga bulan lalu kami dilantik, tapi hingga saat ini belum bisa bekerja lantaran belum terbentuknya alat kelengkapan dewan yang menjadi dasar pijakan kami dalam bekerja,” ujar anggota fraksi Golkar yaitu Ashraf Ali di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Rabu (26/11/2014).

Untuk memecahkan hal yang sampai saat ini belum selesai dirinya meminta agar pimpinan yang ada di DPRD DKI yaitu ketua, wakil ketua maupun ketua fraksi agar dapat bertemu dalam satu tempat untuk melenturkan situasi yang sampai saat ini masih terus terjadi.

‪“Misalnya berkumpul dan makan bersama. Melalui pendekatan informal semoga bisa mencairkan suasana. Kalau masing-masing mau menyesuaikan dengan tugas kedewanan dan melenturkan karakter individual, Insya Allah, kita bisa bersatu untuk menjalankan amanah,” pungkasnya.

Sebelumnya, sudah hampir 3 bulan sejak dilantik pada 25 Agustus 2014, 106 anggota DPRD DKI dalam hal ini pimpinan DPRD DKI belum membentuk alat kelengkapan dewan. Sehingga masih terhambatnya semuanya untuk pembahasan anggaran tahun 2015.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0733 seconds (0.1#10.140)