Tuntut Ganti Rugi, Puluhan Warga Ria Rio Masih Bertahan

Minggu, 16 November 2014 - 19:21 WIB
Tuntut Ganti Rugi, Puluhan...
Tuntut Ganti Rugi, Puluhan Warga Ria Rio Masih Bertahan
A A A
JAKARTA - Puluhan warga di bantaran Waduk Ria Rio atau dikenal Pedongkelan yang rumahnya digusur masih bertahan di lokasi untuk meminta ganti rugi.

Pantauan Sindonews, sejak Sabtu 15 November malam, puluhan warga ini tidur di atas puing-puing reruntuhan rumah mereka. Sebagian lain memilih tinggal di Musala An Nur yang masih berdiri kokoh.

Warga RT 06/15, Malik (35) mengatakan, warga masih bertahan di area pembongkaran untuk menuntut penggantian lahannya.

Warga RT 06/15, Malik (35) mengatakan, dia sengaja masih tanah nenek moyangnya itu untuk mempertahankannya sampai pihak PT Pulo Mas mau memberikan uang penggantian.

"Saya sengaja ada di sini untuk mempertahankan tanah ini. Ini tanah ada suratnya. Saya enggak mau pergi sebelum pemerintah atau PT Pulomas memberikan ganti," ujarnya saat ditemui Sindonews, Minggu (16/11/2014).

Malik menambahkan, akibat pembongkaran ini puluhan warga yang memiliki tanah di Pedongkelan terpaksa terdampar di atas puing-puing bekas bongkaran.

Seorang warga lainnya, Sri Kusmiati (32) mengaku terpaksa tidur di musala lantaran belum memiliki tempat tinggal baru.

"Katanya mau di pindah ke rusun di Pulogadung dan Jatinegara. Tapi, sampai sekarang, tidak di kasih-kasih juga," tuturnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0902 seconds (0.1#10.140)