Tadi Pagi, 22 Rumah dan 1 Gedung Perkantoran Terbakar

Kamis, 25 September 2014 - 12:28 WIB
Tadi Pagi, 22 Rumah...
Tadi Pagi, 22 Rumah dan 1 Gedung Perkantoran Terbakar
A A A
JAKARTA - Sebanyak 22 rumah dan satu gedung perkantoran di Ibu Kota terbakar tadi pagi.

Kebakaran pertama terjadi di permukiman padat penduduk di Jalan Kejayaan Dalam, RT 04/04, Kelurahan Krukut, Kecamatan Tamansari, Jakarta Barat.

Sebanyak 22 rumah ludes dilalap si jago merah yang timbul akibat hubungan arus pendek listrik.

Kepala Seksi Operasional Sudin Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Jakarta Barat Abdul Wahid mengatakan peristiwa itu terjadi tadi pagi sekira pukul 07.30 WIB.

Sebanyak 27 mobil pemadam kebakaran diterjunkan untuk memadamkan api.

Lurah Krukut, Imbang Santoso menyebutkan sedikitnya 27 Kepala Keluarga (KK) dengan total jiwa sebanyak 129 jiwa kehilangan tempat tinggal.

Kebakaran juga melahap sebuah gedung perkantoran di Jalan Mampang Prapatan Raya No. 96, Mampang, Jakarta Selatan, tadi pagi.

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 06.30 WIB sempat membuat panik petugas keamanan kantor tersebut.

Asap tebal yang mengepul terlihat keluar dari lantai dua kantor yang bergerak di bidang jasa haji dan umroh Talbiyah.

Api diketahui pertama kali oleh sekuriti gedung Andri Nuryadi (23). Api dapat dipadamkan selama satu jam oleh 11 unit mobil Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Bencana Jaksel.

Kapolsek Mampang Prapatan, Kompol Bambang Hari Wibowo, mengatakan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

"Penyebab kebakaran masih diselidiki oleh kami," kata Hari di lokasi kejadian.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0939 seconds (0.1#10.140)