Ini yang dibutuhkan balita pengungsi banjir
A
A
A
Sindonews.com - Hingga kini, ratusan warga Kampung Pulo, Jatinegara masih memenuhi posko pengungsian di Suku Dinas Kesehatan, Jakarta Timur. Mereka kebanyakan berasal dari RT 08/02 dan RT 03/004, Kampung Pulo, Kampung Melayu, Jaktim.
Demi (42) warga RT 08/02 menuturkan sudah sejak Senin 13 Januari 2014, mereka mengungsi di posko ini.
"Dari Senen disini, kemarin (Kamis, 16 Januari 2014) sore kirain udah mulai surut, tapi malam hujan lagi, naik lagi," katanya saat di temui di Posko penanggulangan bencana, Sudin Kesehatan, Jakarta Timur, Jumat (17/1/2013).
Meski bantuan terus mengalir, ibu empat anak ini merasa bantuan minyak telon dan popok untuk anak-anak masih kurang.
"Kalau kita sih, enggak apa-apa. Anak-anak yang butuh pampers dan minyak telon buat penghangat," tukasnya.
Demi (42) warga RT 08/02 menuturkan sudah sejak Senin 13 Januari 2014, mereka mengungsi di posko ini.
"Dari Senen disini, kemarin (Kamis, 16 Januari 2014) sore kirain udah mulai surut, tapi malam hujan lagi, naik lagi," katanya saat di temui di Posko penanggulangan bencana, Sudin Kesehatan, Jakarta Timur, Jumat (17/1/2013).
Meski bantuan terus mengalir, ibu empat anak ini merasa bantuan minyak telon dan popok untuk anak-anak masih kurang.
"Kalau kita sih, enggak apa-apa. Anak-anak yang butuh pampers dan minyak telon buat penghangat," tukasnya.
(ysw)