Nur Mahmudi ngegowes keliling Depok
A
A
A
Sindonews.com - Brimob Kelapa Dua Depok menggelar gowes Fun Bike bersama 2.000 anggota Brimob berpaangkat Bintara. Dalam kegiatan yang diberi nama Gowes 2000 Bikers tersebut juga mengajak masyarakat bersama Pemerintah Kota Depok.
Wali Kota Depok Nur Mahmudi Ismail ikut serta sebagai peserta. Mereka menempuh jarak 14 kilometer dengan rute Mako Brimob-Jalan Juanda-Jalan Margonda-Mako Brimob.
"Kegiatan kumpul bersama teman-teman Brimob, termasuk juga masyarakat dan Pemerintah Kota," ujarnya di lokasi, Minggu (5/12/2013).
Total peserta total mencapai 3.500 orang. Nur Mahmudi menambahkan Fun Bike terkait erat dalam perspektif meningkatkan kesehatan pribadi.
"Sementara kalau Bike to Work kombinasi antara kesehatan pribadi, kemacetan, dan mengurangi polusi," ujarnya.
Ia mengklaim bahwa kegiatan tersebut sejalan dengan program Sehari Tanpa Mobil (One Day No Car) yang digelar setiap Selasa.
"Banyak juga pejabat atau PNS Depok yang memilih alternatif naik sepeda ke kantor setiap Selasa," tutupnya.
Wali Kota Depok Nur Mahmudi Ismail ikut serta sebagai peserta. Mereka menempuh jarak 14 kilometer dengan rute Mako Brimob-Jalan Juanda-Jalan Margonda-Mako Brimob.
"Kegiatan kumpul bersama teman-teman Brimob, termasuk juga masyarakat dan Pemerintah Kota," ujarnya di lokasi, Minggu (5/12/2013).
Total peserta total mencapai 3.500 orang. Nur Mahmudi menambahkan Fun Bike terkait erat dalam perspektif meningkatkan kesehatan pribadi.
"Sementara kalau Bike to Work kombinasi antara kesehatan pribadi, kemacetan, dan mengurangi polusi," ujarnya.
Ia mengklaim bahwa kegiatan tersebut sejalan dengan program Sehari Tanpa Mobil (One Day No Car) yang digelar setiap Selasa.
"Banyak juga pejabat atau PNS Depok yang memilih alternatif naik sepeda ke kantor setiap Selasa," tutupnya.
(ysw)