Akhir Desember, Jokowi Pastikan JLNT Casablanca beroperasi

Kamis, 26 Desember 2013 - 16:29 WIB
Akhir Desember, Jokowi Pastikan JLNT Casablanca beroperasi
Akhir Desember, Jokowi Pastikan JLNT Casablanca beroperasi
A A A
Sindonews.com - Gubernur DKI, Joko Widodo memastikan Jalan Layang Non Tol (JLNT) Tanah Abang-Kampung Melayu atau Casablanca akan mulai dioperasikan pada akhir bulan ini.

Kini, proyek jalan bebas hambatan yang terletak di Jalan Prof DR Satrio itu tinggal menyelesaikan pengaspalan 200 meter.

"Ini akan dibuka tanggal 30 Desember 2013, atau akhir tahun. Kalau kita lihat tadi hanya tinggal pengaspalan 200 meter," kata Jokowi di lokasi, Kamis (26/12/2013).

Orang nomor satu di DKI ini melanjutkan, pengerjaan pengaspalan itu ditargetkan rampung pada Minggu 29 Desember 2013 pagi karena dikerjakan setiap malam. Proyek JLNT itu sendiri dikerjakan lima kontraktor sehingga bisa dipastikan rampung dengan segera.

Menurut Jokowi, secara keseluruhan, pengerjaan proyek JLNT ini tidak ada masalah karena lampu dan rambu-rambu sudah dikerjakan sehingga satu-dua hari ini dipastikan rampung.

"JLNT ini langsung kita buka dan langsung pakai. Uji cobanya ini sudah cukup," bebernya.

Setelah dioperasikannya jalan layang ini, kemacetan di bawahnya diharapkan bisa berkurang.

"Di bawah itu macet terus, semoga ini bisa memberikan lebih banyak ruang masyarakat untuk bergerak," tandasnya.

Baca juga:
Pekan depan, JLNT Casablanca diuji coba
Tuntaskan JLNT, DKI tunggu tiang dari Taiwan
Ini gaya Jokowi saat target JLNT molor
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6198 seconds (0.1#10.140)