Genangan air di Jakarta Barat masih merajalela

Rabu, 11 Desember 2013 - 17:14 WIB
Genangan air di Jakarta Barat masih merajalela
Genangan air di Jakarta Barat masih merajalela
A A A
Sindonews.com - Sejumlah ruas jalan di wilayah Jakarta Barat kembali tergenang ketika hujan turun dalam intensitas tinggi. Padahal untuk menangani genangan tersebut, Suku Dinas Pekerjaan Umum (PU) Air Jakarta Barat sudah menghabiskan anggara sebesar Rp52 miliar.

Berdasarkan pantauan, sejumlah genangan air tersebut terjadi di Jalan Pajang tepatnya di depan perumahan Green Garden, Kebon Jeruk, di Jalan Kelapa Dua, Kebon Jeruk, Jalan Sukabumi Selatan, Kebon Jeruk, Jalan Meruya Indah, Kembangan, Jalan Daan Mogot, Jalan Rawa Buaya, Cengkareng dan Jalan Jelambar, Grogol Petamburan. Dimana rata-rata genangan air mencapai ketinggian 10 hingga 30 centimeter (cm).

Sunarto (35), seorang tukang ojek yang mangkal di depan Jalan Meruya Indah mengatakan, sejak awal tahun lalu hingga akhir tahun ini Jalan Meruya Indah selalu digenangi air ketika hujan. Dia pun belum pernah melihat adanya pengerjaan yang serius untuk menangani genangan tersebut.

"Paling cuma bersihin sampah dan lumpurnya saja. Nyatanya setiap kali hujan masih banjir," kata Sunarto di Jakarta, Rabu (11/12/2013).

Begitu juga genangan di Jalan Panjang tepatnya di depan perumahan Green Garden. Menurut Hendra (36), seorang warga sekitar mengatakan, genangan air tersebut selalu terjadi setiap kali hujan turun dalam intensitas tinggi.

Menurutnya, saluran air yang kecil tidak mampu menampung air yang ada di perumahan akibat hujan deras. Akibatnya, lari ke jalan karena jalan lebih rendah dari perumahan yang ada.

"Ini kan lagi ada pelebaran jalan dan pembuatan saluran disisi jalan yang dilebarkan. Mudah-mudahan kalau sudah jadi genangan tidak ada lagi," harapnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6383 seconds (0.1#10.140)