Jokowi harapkan Keraton Surakarta damai

Sabtu, 07 Desember 2013 - 16:25 WIB
Jokowi harapkan Keraton Surakarta damai
Jokowi harapkan Keraton Surakarta damai
A A A
Sindonews.com - Dalam Pagelaran Agung Keraton Se dunia yang digelar di Jakarta, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo berharap bisa menjadi tonggak perdamaian mengakhiri konflik internal berkepanjangan di Keraton Kasunanan Surakarta.

"Semoga saja bisa menjadi momen kerukunan diantara Keraton-keraton yang ada di Indonesia. Juga tak ketinggalan Keraton Kasunanan Surakarta, biar damai," ujar Jokowi usai menghadiri prosesi wisuda putrinya, Kahiyang Ayu (22) di Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Jawa Tengah, Sabtu (7/12/2013).

Namun harapan Jokowi agar momen pertemuan raja-raja se dunia bisa dijadikan tonggak perdamaian di Keraton Surakarta tidak bisa terwujud.

Pasalnya salah satu putra keturunan Paku Buwono XII, Kanjeng Gusti Pangeran Haryo (KGPH) Suryo Wicaksono memastikan, Pakubuwono XIII Hangabehi tidak akan menghadiri Pagelaran Agung Keraton se-Dunia di Jakarta.

Baca juga:
Pekan ini DKI gelar acara keraton dunia
Besok, ratusan raja diarak di Monas
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5802 seconds (0.1#10.140)