Tawuran, SMK Bhakti Tarunda dan YZA diliburkan

Kamis, 05 Desember 2013 - 19:22 WIB
Tawuran, SMK Bhakti Tarunda dan YZA diliburkan
Tawuran, SMK Bhakti Tarunda dan YZA diliburkan
A A A
Sindonews.com - Tawuran yang menyebabkan seorang pelajar tewas membuat pihak SMK Bhakti Tarudan dan SMK YZA meliburkan siswanya hingga Sabtu 7 Desember 2013.

Wakil Kepala SMK YZA 1, Dedi Eko Cahyono, mengatakan, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, kegiatan belajar mengajar di sekolah sengaja diliburkan.

"Terpaksa kita liburkan dulu sampai Sabtu. Ini untuk menjaga supaya situasi tetap kondusif," katanya ketika ditemui di sekolah, Kamis (5/12/2013).

Hal senada diungkapkan Budi Supriyadi, Kepala SMK Bhakti Taruna. Meski ada ujian praktek, pihaknya terpaksa meliburkan siswanya.

"Sebenarnya sedang ada ujian praktek, tapi sementara kita liburkan hingga sabtu," kata Budi, usai melakukan pertemuan dengan pihak Guru di SMK YZA 1.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6832 seconds (0.1#10.140)
pixels