Wartawan tertipu oleh dokter gadungan

Rabu, 09 Oktober 2013 - 18:52 WIB
Wartawan tertipu oleh...
Wartawan tertipu oleh dokter gadungan
A A A
Sindonews.com - Seorang fotografer media online di Kota Tangerang tertipu oleh ulah dokter gadungan yang ingin membeli kamera SLR miliknya. Akibat aksi penipuan ini, korban mengalami kerugian hingga Rp39 juta.

Awalnya, Donal Husni (39) mengiklankan penjualan kamera SLR Canon IOS 5D miliknya di situs forum komunitas. Setelah beberapa hari, ada tangapan dari pembeli dan minta bertemu di Rumah Sakit Usada Insani, Cipondoh, Kota Tangerang.

Pelaku mengaku sebagai dokter bedah di rumah sakit tersebut dan meminta tansaksi dilakukan di tempatnya bekerja.

"Dia mengaku dokter bedah di RS Usada Insani, lulusan FKUI (Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia). Saya enggak curiga sama sekali, akhirnya saya datang ke sana," kata warga Perumahan Ciater Permata, BSD, Tangsel ini, Rabu (9/10/2013).

Setelah sampai di lokasi, Donal menghubungi pelaku. Lalu dia dihampiri oleh rekan pelaku yang mengaku sebagai sopirnya.
Selanjutnya, Donal diajak ke kantin RS Usada Insani untuk bertemu Hairul. Setelah menunggu beberapa menit, akhirnya Hairul datang dengan menggunakan seragam dokter.

Kemudian, pelaku mengaku hendak mencoba kamera tersebut di dalam ruangan kantornya. Namun, dia melarang Donal ikut karena ruangan tersebut hanya boleh dimasuki karyawan RS Usada Insani. Donal yang tidak menaruh curiga menuruti saja keinginan pelaku.

"Saya menunggu hampir 15 menit, tapi tidak ada kabar. Saya jadi curiga dan langsung menghubungi dia. Ternyata ponselnya sudah tidak aktif. Disitu saya baru sadar sudah ditipu," katanya.

Kapolsek Benteng Kompol Sukarna mengaku akan menindak lanjuti laporan tersebut.

“Kami akan tindak lanjuti, tapi tanya Reskrim saja,” singkatnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0991 seconds (0.1#10.140)