Tempati rusun, warga Ria Rio dapat bonus

Senin, 30 September 2013 - 15:32 WIB
Tempati rusun, warga...
Tempati rusun, warga Ria Rio dapat bonus
A A A
Sindonews.com - Warga korban normalisasi Waduk Ria Rio tak menyangka akan mendapat fasilitas tambahan di Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) Pinus Elok, Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur.

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta hanya menjanjikan fasilitas dalam setiap unit seperti tempat tidur, lemari baju, kompor gas, kulkas dan televisi. Namun, pada pembagian fasilitas yang dimulai hari ini, warga mendapat bonus fasilitas berupa kipas angin, lampu darurat dan dispenser.

Sri Rahayu, warga yang menghuni Rusunawa di blok 2A mengaku, senang mendapat fasilitas tambahan lebih dari yang dijanjikan Pemprov DKI.

"Senang, saya juga kaget, kemarin enggak dijanjiin dapat kipas angin dan dispenser. Televisi juga dapet antenanya, kompor juga dapet regulator sama tabungnya. Alhamdulillah," katanya sambil membawa televisi flat baru ke dalam unitnya di lantai 1, No 05 itu, Senin (30/9/2013).

Kepala Unit Pelaksana Rumah Susun Wilayah III Timur, Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta Jefyodya Julian mengatakan, fasilitas barang yang disediakan dalam setiap unit bukanlah milik warga seutuhnya. Barang-barang tersebut hanya dipinjamkan selama warga masih menghuni rusun tersebut.

"Ini bukan hak milik warga, kalau hilang nanti warga harus menggantinya, nantinya akan kami pasang barcode setiap unit barang agar terdata," ucapnya saat ditemui di lokasi.

Selain perabot rumah tangga yang diberikan dalam setiap unit, kata Jefyodya, tersedia puskesmas yang siap melayani warga penghuni rusun tersebut. "Ambulans juga stand-by 24 jam," katanya.

Baca berita terkait:
Ini alasan warga Ria Rio mau direlokasi
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7293 seconds (0.1#10.140)