Polisi akan rangkai 'puzzle' kasus penembakan

Selasa, 03 September 2013 - 10:31 WIB
Polisi akan rangkai puzzle kasus penembakan
Polisi akan rangkai 'puzzle' kasus penembakan
A A A
Sindonews.com - Untuk mengungkap aksi penembakan yang terjadi di beberapa lokasi, Polda Metro Jaya seperti merangkai puzle setiap kejadian. Kendati cukup rumit, akhirnya Polda berhasil merangkai setiap keping peristiwa yang saling berkaitan tersebut.

Kabid Humas Polda Metro Jaya KombesPol Rikwanto mengungkapkan, nantinya mereka akan menjelaskan bagaimana segala penemuan senjata api di berbagai lokasi itu berkaitan satu dengan yang lainnya.

"Untuk senjata minggu ini diekspos dari berbagai penemuan yang ada," kata Rikwanto kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Selasa (3/9/2013).

Rikwanto juga mengungkapkan, penemuan tersebut termasuk juga kepada jenis senjata yang digunakan pelaku penembakan polisi yang menyebabkan kematian tiga anggota Korps Bhayangkara.

"Termasuk pemaparan keterkaitan itu juga," tambahnya.

Penemuan senjata api pertama kali dibongkar setelah seseorang meninggalkan puluhan senjata api berikut ribuan amunisi saat menginap di penginapan Duta seni Pangrawat Apitan anjungan Jateng TMII, Jaktim.

Sedakan di lokasi lain, kepolisian juga berhasil mengamankan lima orang pengrajin senjata api (senpi) ilegal yang kerap beroperasi di daerah Cipacing, Sumedang, Jawa Barat.

Para pengerajin senpi Cipacing tersebut diduga memasok senpi ilegal kepada tersangka penembakan.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5424 seconds (0.1#10.140)