Bongkar kasus pembunuhan, polisi periksa 7 saksi

Senin, 08 Juli 2013 - 09:54 WIB
Bongkar kasus pembunuhan,...
Bongkar kasus pembunuhan, polisi periksa 7 saksi
A A A
Sindonews.com - Polres Metro Jakarta Timur dan Polsek Metro Cakung terus mengungkap tragedi pembunuhan terhadap Lili Wijayanti (31), mayat yang ditemukan di samping kantor Wali Kota Jakarta Timur, Jumat 5 Juli 2013 lalu.

Guna mengungkap kasus tersebut, pihak kepolisian sudah memeriksa tujuh orang saksi yang dianggap dapat menjadi petunjuk untuk mengungkap kasus tersebut.

"Sampai saat ini sudah ada beberapa orang yang diperiksa secara intensif terkait dugaan pembunuhan tersebut. Beberapa orang yang diperiksa bisa saja mengarah kepada tersangka," kata Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Metro Jakarta Timur, Ajun Komisaris Besar M Saleh, Senin (8/7/2013).

Saleh menyebutkan, ketujuh saksi yang diperiksa sebagian besar merupakan orang dekat korban. Meski mengaku sudah mencurigai orang yang diduga melakukan pembunuhan tersebut, dia mengatakan, belum dapat menyimpulkan siapa diantara saksi tersebut yang lebih mengarah kepada tersangka.

"Sampai saat ini masing-masing saksi tersebut masih terus diperiksa di Mapolsek Metro Cakung. Kita harap nanti ada informasi baru yang dapat digali untuk mengarah kepada tersangka," ungkapnya.

Sebelumnya, seorang wanita muda ditemukan tewas dengan luka di sekucur tubuhnya di Jalan Dr Sumarno RT 03/08 Pulogebang, Jakarta Timur atau tepatnya di samping Kantor Walikota Jakarta Timur.

Berdasarkan data yang dihimpun korban bernama Lili Wijayanti (31) itu merupakan korban pembunuhan.

Mayat warga Komplek TNI AD III RT 04/06 Cakung Barat, Jakarta Timur itu pertama kali ditemukan oleh Hidayat (19) sekira pukul 6.00 WIB.

Melihat sesesok mayat yang tergeletak di samping tembok pagar Kantor Walikota Jakarta Timur, Hidayat langsung melaporkan kepada petugas keamanan setempat.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8215 seconds (0.1#10.140)