Sopir Bajaj desak Udar Pristono dicopot
A
A
A
Sindonews.com - Diduga ada 'permainan' dalam seleksi pelelangan Bajaj BBG, ratusan pemilik dan sopir bajaj menuntut agar Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Udar Pristono dan Kepala Bidang Angkutan Darat Dishub DKI Jakarta Sarin Liputo dicopot dari jabatannya.
"Kami minta dicopot karena kebijakan tentang seleksi pelelangan paket investigasi jasa angkutan linkungan roda 3 dua tak menjadi kendaraan BBG 4 tak di duga adanya modus kongkalikong penyimpangan otoritas jabatan," kata Paimin Ketua operasi Surya Kencana, di Balaikota Jakarta , Kamis (4/7/2013).
Dia juga menjelaskan kebijakan tersebut menyesatkan dan merugikan masyarakat pengemudi angkutan dan pemilik angkutan linkungan kendaraan roda 3, dengan mesin dua tak se-DKI Jakarta.
"Ini sangat merugikan kami (supir,pemilik bajaj)," jelasnya.
Dalam aksinya di Balai Kota DKI Jakarta, mereka juga mendesak Pemprov DKI mematalkan pembatas umur dan usia kendaraan angkutan roda tiga, menghentikan seleksi pelelangan jasa operator angkutan lingkungan (Bajaj BBG), dan batalkan sistem rayonisasi.
"Kami minta dicopot karena kebijakan tentang seleksi pelelangan paket investigasi jasa angkutan linkungan roda 3 dua tak menjadi kendaraan BBG 4 tak di duga adanya modus kongkalikong penyimpangan otoritas jabatan," kata Paimin Ketua operasi Surya Kencana, di Balaikota Jakarta , Kamis (4/7/2013).
Dia juga menjelaskan kebijakan tersebut menyesatkan dan merugikan masyarakat pengemudi angkutan dan pemilik angkutan linkungan kendaraan roda 3, dengan mesin dua tak se-DKI Jakarta.
"Ini sangat merugikan kami (supir,pemilik bajaj)," jelasnya.
Dalam aksinya di Balai Kota DKI Jakarta, mereka juga mendesak Pemprov DKI mematalkan pembatas umur dan usia kendaraan angkutan roda tiga, menghentikan seleksi pelelangan jasa operator angkutan lingkungan (Bajaj BBG), dan batalkan sistem rayonisasi.
(ysw)