Ibas laporkan Yulianis ke Polda Metro Jaya
A
A
A
Sindonews.com - Sekretaris Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas), hari ini mendatangi Mapolda Metro Jaya. Mengenakan kemeja batik lengan panjang warna hijau dan celana bahan hitam, putera bungsu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu datang menggunakan Mobil Audi Q5 warna hitam B 1270 SNY bersama tim kuasa hukumnya.
Dikawal puluhan provost dan reserse, Ibas memasuki ruang Sentra Pelayanan Polisi (SPK) Mapolda Metro Jaya. Di depan SPK, Ibas enggan berbicara banyak terkait siapa orang ataupun tokoh yang dilaporkannya ke Mapolda Metro Jaya.
Informasi yang berhasil dikumpulkan menyebutkan, kedatangan putera SBY itu ingin membuat laporan dugaan pencemaran nama baik terhadap Yulianis, mantan anak buah M Nazarrudin sekaligus Mantan Wakil Direktur Keuangan PT Anugerah Nusantara.
"Sebagai warga negara Ibas berhak untuk melaporkan saudara Y. Kami akan pelajari dulu laporannya," ujar Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto kepada wartawan di Jakarta, Rabu (20/3/2013).
Diterangkan Rikwanto, Yulianis dilaporkan karena pemberitaan di jumlah media massa yang menjatuhkan nama baiknya. Saat ini, laporan itu tengah di dalami aparat kepolisian.
Dikawal puluhan provost dan reserse, Ibas memasuki ruang Sentra Pelayanan Polisi (SPK) Mapolda Metro Jaya. Di depan SPK, Ibas enggan berbicara banyak terkait siapa orang ataupun tokoh yang dilaporkannya ke Mapolda Metro Jaya.
Informasi yang berhasil dikumpulkan menyebutkan, kedatangan putera SBY itu ingin membuat laporan dugaan pencemaran nama baik terhadap Yulianis, mantan anak buah M Nazarrudin sekaligus Mantan Wakil Direktur Keuangan PT Anugerah Nusantara.
"Sebagai warga negara Ibas berhak untuk melaporkan saudara Y. Kami akan pelajari dulu laporannya," ujar Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto kepada wartawan di Jakarta, Rabu (20/3/2013).
Diterangkan Rikwanto, Yulianis dilaporkan karena pemberitaan di jumlah media massa yang menjatuhkan nama baiknya. Saat ini, laporan itu tengah di dalami aparat kepolisian.
(san)