Kecewa, karyawan Batavia Air blokir Bandara Soetta

Kamis, 14 Maret 2013 - 20:07 WIB
Kecewa, karyawan Batavia Air blokir Bandara Soetta
Kecewa, karyawan Batavia Air blokir Bandara Soetta
A A A
Sindonews.com - Ratusan karyawan Batavia mengancam akan menutup akses Bandara Soekarno-Hatta (Soetta). Ancaman itu dikeluarkan karena perasaan kecewa dengan hasil sidang pailit PT Batavia Air tadi siang.

"Kami kecewa dengan hasil sidang hari ini, dan kami akan menutup akses menuju Bandara Soekarno-Hatta,” kata Odie, kuasa hukum karyawan Batavia saat dikonfirmasi melalui telepon genggamnya, Kamis (14/3/2013).

Saat ini, Odie mengaku dirinya bersama ratusan karyawan Batavia masih berada dijalan menuju bandara. “Kita mau tutup akses bandara di depan Hotel Sheraton, kami masih berkonvoy bersama ratusan karyawan, 10 menit lagi sampai," terangnya.

Rencana awalnya, ratusan karyawan Batavia Air akan melakukan aksi di depan Jakarta Expo, akan tetapi tidak mendapatkan izin dari pihak kepolisian.

Untuk diketahui, sidang terkait pailitnya PT Batavia digelar hari ini. Awalnya sidang dijadwalkan di Pengadilan Niaga Jakarta Pusat, akan tetapi karena jumlah pengunjung yang membludak, akhirnya persidangan dipindah di Jakarta Expo.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5804 seconds (0.1#10.140)