Tertabrak bus Transjakarta, 2 bikers kritis

Rabu, 13 Maret 2013 - 22:12 WIB
Tertabrak bus Transjakarta, 2 bikers kritis
Tertabrak bus Transjakarta, 2 bikers kritis
A A A
Sindonews.com - Pengendara sepeda motor Supra Fit B 6733 NCG tertabrak bus Trans Jakarta IX jurusan Lebak Bulus Kalideres di atas fly over Permata Hijau, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Saiful (40), saksi mata di lokasi kejadian mengatakan, pengendara sepeda motor itu terdiri dari dua orang yang diduga sepasang kekasih. Saat melintas di TKP, kendaraan mereka berusaha menerobos jalur bus way.

Namun naas, bersamaan dengan itu, bus Transjakarta dari arah Kalideres menuju Lebak Bulus melintas dari arah belakang dan menghantam sepeda motor korban.

"Pas masuk jalur bus way, motor mereka tertabrak Transjakarta dari belakang. Korban cewek yang dibonceng mental ke kolong bus dan keseret sejauh 10 meter. Sementara korban laki yang bawa motor terluka berat," katanya kepada wartawan di Jakarta, Rabu (13/3/2013).

Sementara itu, petugas lantas Aipda Ali Muhtar yang terjun ke lokasi tabrakan menjelaskan, kedua korban yang mengendarai motor telah dilarikan ke RS Medika Permata Hijau. Sementara bus Transjakarta bernopol B 7045 belum dievakuasi dan masih ditangani petugas di bawah fly over yang mengarah ke Pondok Indah.

"Kami masih mengumpulkan keterangan saksi di lokasi. Dugaan sementara kedua korban merupakan sepasang kekasih atau bisa jadi suami isteri," terangnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0417 seconds (0.1#10.140)
pixels