Rekrut pejabat, Jokowi libatkan lembaga kredibel
A
A
A
Sindonews.com - Kebijakan lelang jabatan lurah dan camat di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta masih terus dikaji dengan melibatkan lembaga kredibel. Baik dalam proses perekrutan dan pengawasannya.
"Masih dalam proses, karena ini harus mengikutkan apa, lembaga yang kredibel untuk itu tidak hanya kita saja," ujar Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi), di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (7/3/2013).
Namun begitu, dia tidak menerangkan lembaga apa saja yang akan dilibatkan dalam proses perekrutan dan pengawasan tersebut. Tetapi regulasinya sudah siap dan tinggal dijalankan.
"Regulasinya kan sudah ada semua di BKD, tinggal jalan saja. Hanya tinggal siapa yang menjalankan, supaya lebih dianggap lebih transparan dan lebih fair gitu lah," terangnya.
Sementara untuk calon yang akan mengikuti lelang jabatan, Jokowi mengaku sudah banyak calon yang mendaftarkan diri. "Banyak sekali" singkatnya.
Ditanya soal kemungkinan adanya pihak luar yang ikut dalam lelang jabatan, Jokowi membuka peluang itu untuk masyarakat diluar birokrasi. "Ya tidak apa," imbuhnya.
"Masih dalam proses, karena ini harus mengikutkan apa, lembaga yang kredibel untuk itu tidak hanya kita saja," ujar Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi), di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (7/3/2013).
Namun begitu, dia tidak menerangkan lembaga apa saja yang akan dilibatkan dalam proses perekrutan dan pengawasan tersebut. Tetapi regulasinya sudah siap dan tinggal dijalankan.
"Regulasinya kan sudah ada semua di BKD, tinggal jalan saja. Hanya tinggal siapa yang menjalankan, supaya lebih dianggap lebih transparan dan lebih fair gitu lah," terangnya.
Sementara untuk calon yang akan mengikuti lelang jabatan, Jokowi mengaku sudah banyak calon yang mendaftarkan diri. "Banyak sekali" singkatnya.
Ditanya soal kemungkinan adanya pihak luar yang ikut dalam lelang jabatan, Jokowi membuka peluang itu untuk masyarakat diluar birokrasi. "Ya tidak apa," imbuhnya.
(san)