Pohon tumbang di Melawai timpa kendaraan

Sabtu, 09 Februari 2013 - 16:18 WIB
Pohon tumbang di Melawai timpa kendaraan
Pohon tumbang di Melawai timpa kendaraan
A A A
Sindonews.com - Hujan deras disertai angin kencang dan kilatan petir yang terjadi di wilayah Jakarta Selatan, tak hanya mengakibatkan banjir. Tetapi juga pohon tumbang. Bahkan di Jalan Melawai pohon tumbang menimpa kendaraan.

"Pohon Tumbang menimpa kendaraan di Jalan Melawai 11. Saat ini masih dalam penanganan petugas," ujar petugas TMC Polda Metro Jaya, dalam akun twitternya, Sabtu (9/2/2013).

Selain di Jalan Melawai, pohon tumbang juga terjadi di Jalan Lebak Bulus. Namun begitu, di lokasi ini pohon tumbang tidak menimpa pengendara. Tetapi menimbulkan kemacetan dan mengakibatkan antrean panjang kendaraan.

"Jalan Adhyaksa Lebak Bulus arah ke TB Simatupang ada pohon tumbang. Lalin padat," tambah petugas TMC itu lagi.

Seperti diberitakan sebelumnya, hujan deras yang terjadi di kawasan Jakarta Selatan mengakibatkan sejumlah jalanan tergenang air. Bahkan di Jalan Antrasari banjir telah mencapai satu meter.

"Banjir 100 centimeter di Jalan Antasari (sebelum Terowongan Sekolah High Scope). Sementara tidak bisa dilintasi kendaraan bermotor," terangnya.

Banjir juga terjadi di depan Gandaria City. Di jalan ini, banjir baru mencapai 40 centimeter. Namun arus lalu lintas juga sudah mulai lumpuh. Antrean panjang kedaraan sudah mulai tampak.

"Ada genangan air sekitar 30-40 cm di depan Gandaria City. Lalin padat merayap," sambung petugas itu lagi.

Selain itu, banjir juga menggenangi jalan di depan Carefour Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Begitupun dengan jalan di Blok A menuju ITC Fatmawati, banjir sudah mencapai 30 centimeter.

"Genangan air sekitar 20-30 cm di depan Carefour Lebak Bulus. Banjir ± 20 centimeter di Blok A menuju ITC Fatmawati. Lalin padat," tukasnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7470 seconds (0.1#10.140)