Satpol PP bongkar puluhan bangli di Kali Prancis

Senin, 21 Januari 2013 - 15:22 WIB
Satpol PP bongkar puluhan...
Satpol PP bongkar puluhan bangli di Kali Prancis
A A A
Sindonews.com - Puluhan bangunan liar (bangli) disepanjang Kali Prancis, Kelurahan Dadap, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, dibongkar Satpol PP. Lantaran lahan yang digunakan pemilik warung berada di bahu jalan.

"Adanya bangunan ini menghambat pembangunan turap yang akan mulai dikerjakan PU Pusat. Warga juga menempati lokasi yang tidak semestinya untuk berjualan, maka kami tertibkan," kata Lurah Dadap Subur Johari kepada wartawan, di Tangerang, Senin (21/1/2013).

Dijelaskan Subur, ada 27 bangli yang berbentuk lapak warga yang terbuat dari bambu dan plastik yang ditertibkan. Rencananya lahan ini akan dipergunakan untuk pelebaran jalan, pembangunan turab dan pembangunan jembatan sepanjang 200 meter.

Pembangunan jalan ini nantinya seluas 14 meter, dengan lebar jalan 11 meter dan tiga meter gorong-gorong. Saat ditanya apakah pihak pemerintah setempat menyediakan lokasi untuk relokasi pemilik lapak, Subur menyatakan dengan tegas, tidak menyediakan lahan untuk relokasi.

" Sebenarnya sudah ada pasar yang disediakan, tapi mereka enggan menempati pasar karena harus bayar retribusi, mereka maunya yang gratisan saja. Nanti kami akan lakukan pembinaan perlahan," tuturnya.

Usai berdiskusi dengan para pemilik lapak, Satpol PP bersama pemilik lapak melakukan pembongkaran lapak yang berada tepat disisi Kali Prancis ini.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1333 seconds (0.1#10.140)