Pemindahan Ibu Kota adalah solusi putus asa

Sabtu, 19 Januari 2013 - 17:53 WIB
Pemindahan Ibu Kota adalah solusi putus asa
Pemindahan Ibu Kota adalah solusi putus asa
A A A
Sindonews.com - Acapkali DKI Jakarta dilanda banjir, membuat wacana pemindahan Ibu Kota mulai bergulir kembali. Namun, adanya wacana tersebut masih menjadi pro dan kontra dari berbagai kalangan.

Sejarawan muda JJ Rizal menilai, pemindahan Ibu Kota bukan solusi tepat mengatasi banjir. Menurutnya, adanya wacana tersebut, menunjukkan pemerintah putus asa dalam menyelesaikan masalah klasik ini.

"Menurut saya pemindahan Ibu Kota, sudah hampir membuat orang putus asa. Padahal, ini kesalahan elite yang tidak pernah mencari solusi bagaimana menghadapi persoalan Jakarta," kata Rizal usai diskusi polemik, di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (19/1/2013).

Menurutnya, sejak banjir besar melanda Jakarta pada 2002 dan di 2007, pemerintah hanya mengeatakan bertekad untuk menyelesaikannya, tapi tidak ada langkah nyata.

"Sejak pemerintah kolonial sudah menyuruh namanya Herman Fadrin untuk riset soal banjir. Dia riset minta dana 1,7 juta hulden, dikeluarin oleh pemerintah Batavia 1,1 juta hulden, itupun dikeluarin bukan dalam waktu lima tahun," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5752 seconds (0.1#10.140)