Air Bendung Katulampa sentuh 200 cm, siaga satu

Jum'at, 18 Januari 2013 - 05:51 WIB
Air Bendung Katulampa...
Air Bendung Katulampa sentuh 200 cm, siaga satu
A A A
Sindonews.com - Hujan deras terus mengguyur wilayah Bogor dan Puncak, Jawa Barat. Akibatnya ketinggian air di Bendung Katulampa Bogor kembali naik, setelah sebelumnya mencapai 160 centimeter atau siaga dua. Kini air terus bertambah mencapai 200 centimeter dan status berubah menjadi siaga satu.

Dari informasi yang berhasil dihimpun pada Jumat (18/1/2013), naiknya ketinggian air di Bendung Katulampa Bogor sangat cepat.

Padahal, pada pukul 05.30 WIB, ketinggian di Bendung Katulampa sempat mengalami penurunan hingga ke 150 centimeter. Naiknya air di bendungan katulam dikarebakan hujan deras turun di wilayah Puncak dan Bogor.

Seperti diberitakan sebelumnya, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, pada Kamis 17 Januari sebagian di wilayah DKI Jakarta telah surut. Hal itu bisa diketahui dari pengukuran tinggi muka air.

"Di beberapa sungai telah terjadi penurunan tinggi muka air. Tapi memang di ruas Jalan MH Thamrin masih banjir," ujarnya di Jakarta.

Namun melihat naiknya kembali air di bendung Katulampa Bogor, sepertinya Warga DKI Jakarta, harus merasakan kembali jumlah debit air yang akan kembali meningkat.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7585 seconds (0.1#10.140)