Jokowi temui anggota DPD

Senin, 14 Januari 2013 - 16:14 WIB
Jokowi temui anggota DPD
Jokowi temui anggota DPD
A A A
Sindonews.com - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menemui sejumlah anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dari daerah pemilihan DKI Jakarta di Kantor Gubernur, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.

Dalam pertemuan tersebut anggota DPD yang salah satunya dihadiri oleh politikus AM Fatwa, banyak menyampaikan berbagai macam, seperti terkait banjir, kemacetan, keagamaan, sosial dan PKL.

"Saya ingin menyampaikan aspirasi dari masyarakat mengenai beberapa hal yang banyak ditemukan seperti kemacetan dibeberapa tempat, masalah penataan PKL dan meminta klarifikasi mengenai program mengatasi banjir," ujarnya di Balai Kota, Kantor Gubernur DKI Jakarta, Senin (14/1/2013).

Selain itu, dirinya juga menyampaikan, apresiasi dari masyarakat terkait kebijakan Gubernur Joko Widodo dalam meningkatkan dan mengembangkan budaya Betawi melalui penerapan pakaian adat dilingkungan PNS.

"Saya mengapresiasi kebijakan pak gubernur dalam mengangkat budaya Betawi, apalagi Jakarta Ibu Kota dan dapat menjadi cerminan untuk daerah lain," paparnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6344 seconds (0.1#10.140)