Tes urine masinis di Stasiun Bogor negatif

Rabu, 01 Agustus 2012 - 19:04 WIB
Tes urine masinis di Stasiun Bogor negatif
Tes urine masinis di Stasiun Bogor negatif
A A A
Sindonews.com - Untuk meningkatkan keamanan dan keselamatan penumpang, 147 masinis di Stasiun Besar Bogor, Rabu (1/7/2012) siang menjalani tes urine. Dari ratusan yang dites, tak satupun yang terindikasi menggunakan narkoba.

Kepala Sub Direktorat (Kasubdit) Lingkungan Pendidikan BNN, Poltak Tobing menjelaskan, tujuan tes urine ini untuk menciptakan lingkungan institusi pemerintahan yang bebas narkoba.

Sebelumnya, BNN juga melakukan tes urine di Stasiun Jatinegara dan Tanah Abang. Dari 100 sampel urin dan potongan rambut yang diperiksa hasilnya juga negatif.

Selain wilayah Jabodetabek, lanjut Poltak, tes urine juga akan terus dilakukan merata ke seluruh Indonesia. Karena, tes urin tersebut merupakan permintaan langsung dari Direktorat Jendral Perhubungan Darat.

Kepala Stasiun Bogor Eman Sulaiman mengungkapkan, tes urine yang dilakukan BNN di tempatnya merupakan langkah antisipasi mengurangi tingkat kecelakaan. Selain tes urin, setiap masinis yang akan bekerja diwajibkan melakukan uji tensi darah.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4988 seconds (0.1#10.140)