Underpass Kemayoran Banjir 4 Meter, Puluhan Petugas dan Mobil Damkar Diterjunkan

Minggu, 02 Februari 2020 - 17:02 WIB
Underpass Kemayoran...
Underpass Kemayoran Banjir 4 Meter, Puluhan Petugas dan Mobil Damkar Diterjunkan
A A A
JAKARTA - Genangan hampir setinggi empat meter kembali menutup Underpass Kemayoran, Minggu (2/2/2020). Untuk menyedot genangan air, Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Saefullah memerintahkan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat untuk mengerahkan mobil damkar ke lokasi.

“Sekarang ada lima, dan beberapa mobil lainnya telah kami datangkan,” ujar Komandan Pleton Sektor Kemayoran Damkar Jakarta Pusat, Mulandono, di lokasi Minggu siang. (Baca juga: Petugas Berjibaku Atasi Banjir yang Kembali Tutup Underpass Kemayoran)

Genangan hampir empat meter itu telah membuat Underpass Kemayoran terputus. Upaya pengeringan terus dilakukan oleh pemerintah pusat dan Pemprov DKI Jakarta dengan mengerahkan pompa mobile dan petugas gabungan.

Mulandono mengatakan ada sebanyak 80 anggota Damkar yang disiagakan di kawasan ini. Mereka membantu petugas Dinas Sumber Daya Air DKI dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk melakukan penyedotan.

“Kami membantu penyelangan pompa agar berjalan maksimal,” tuturnya. (Baca juga: Underpass Penghubung Jakarta Pusat dan Utara Tergenang Banjir Setinggi 5 Meter)

Selain membantu memperlancar selang penyedotan, petugas damkar juga membantu PPSU. Beberapa di antara mereka ikut menyelam membantu mengangkut sampah yang menghambat kinerja mesin pompa.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1507 seconds (0.1#10.140)