Dapatnya Susah, Per Hari 60-90 Orang Pemudik Batalkan Tiket Kereta Api

Senin, 03 Juni 2019 - 21:01 WIB
Dapatnya Susah, Per...
Dapatnya Susah, Per Hari 60-90 Orang Pemudik Batalkan Tiket Kereta Api
A A A
JAKARTA - Di saat banyak orang yang kesulitan mendapatkan tiket kereta api untuk mudik Lebaran lantaran ludes terjual, ternyata banyak juga yang membatalkan perjalanan. PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop I Jakarta mencatat setiap hari puluhan orang membatalkan tiket yang telah dipesan.

"Per hari ada sebanyak 60 sampai 90 orang membatalkan tiket yang telah dipesan," ujar Senior Manager Humas PT KAI Daop I Jakarta, Eva Chairunisa, di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Senin (3/6/2019).

Ditanya alasan pemudik membatalkan tiket yang sudah dipesan, Eva mengaku kurang tahu pasti. Tapi alasannya macam-macam. (Baca juga: Tiket kereta Api H-4 Lebaran Ludes Diserbu Pemudik Dalam 30 Menit)

"Macam-macam, ada yang mau merubah jadwalnya, memang kan kepentingan pribadi masing masing, karena kita di CSM (Customer Service Mobile) itu tidak pernah menanyakan alasannya apa membatalka. Enggak boleh karena itu hak meraka," kata Eva.

Eva menuturkan, selama musim mudik Lebaran tahun ini PT KAI telah menyediakan 957.000 tiket atau tempat duduk dan tidak ada pengaruh besar terkait adanya pengembalian tiket oleh penumpang.

"Jadi secara sistem memang itu bisa dilakukan dan biasanya dari data kami dari keseluruhan tiket yang dibatalkan untuk di musim Lebaran pasti habis lagi," katanya. (Baca juga: 90% Tiket Kereta Api Jarak Jauh Sudah Ludes Terjual)

Pihaknya mengimbau kepada pengguna jasa kereta api agar menyiapkan terlebih dahulu identitas dan tiket, dan jangan berlebihan dalam membawa barang bawaan.

"PT KAI mengimbau pada pengguna jasa, sebelum berangkat ke stasiun menggunakan kereta api untuk menyiapkan tiket dan pastikan identitas. Karena kami kan sudah ada aturan bahwa setiap boarding harus menggunakan identitas. Jangan nanti mempersulit sendiri," pungkasnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1443 seconds (0.1#10.140)