Sore Ini, Sandi Bakal Kumpulkan Pengelola Ojek Online

Kamis, 05 Juli 2018 - 15:00 WIB
Sore Ini, Sandi Bakal...
Sore Ini, Sandi Bakal Kumpulkan Pengelola Ojek Online
A A A
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, pihaknya tidak pernah melakukan penertiban terhadap ojek online yang mengetem secara khusus.

"Untuk penertiban ojek online dan ide kantong parkir ini sebetulnya apa yang kita lakukan Pemprov tidak melakukan penertiban ojek online secara khusus. Kita tahu ini masih sangat dinamis situasinya dan penertiban saat ini yang kita lakukan secara umum pada semua kendaraan bukan hanya ojol (ojek online)," ujar Sandi di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (5/7/2018).

Guna membahas tempat parkir bagi para ojek online, Sandi akan bertemu dengan perwakilan dari masing-masing pengelola.

"Ide parkir online ke depannya itu adalah kita sudah memberikan arahan kepada para sore ini kita akan memanggil operator Grab, Go-Jek, Gocar dan sejenisnya untuk kita berdiskusi koordinasi dan kita akan instruksi kan Sudin perhubungan di wilayah untuk memetakan lokasi yang bisa digunakan untuk para ojek online untuk parkir sementara," bebernya.

Menurut Sandi, badan jalan tetap harus digunakan untuk kepentingan jalur perhubungan bukan untuk parkir maupun kegiatan selain aktivitas berkendara. (Baca Juga: Ojek Online Parkir Sembarangan, Jalan Depan Stasiun Gondangdia Kerap Macet
"Itu harus jelas dan harus kita pastikan bahwa badan jalan tetap untuk kegiatan berkendaran dan bukan untuk kegiatan parkir itu yang harus kami garis bawahi," tegasnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1104 seconds (0.1#10.140)