KPU Kota Bogor: Distribusi Logistik Pilkada ke TPS Tergantung Keamanan

Selasa, 26 Juni 2018 - 15:08 WIB
KPU Kota Bogor: Distribusi Logistik Pilkada ke TPS Tergantung Keamanan
KPU Kota Bogor: Distribusi Logistik Pilkada ke TPS Tergantung Keamanan
A A A
BOGOR - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor Undang Suryatna mengatakan hari ini semua logistik pemungutan suara sudah bergeser ke Panitia Pemungutan Suara (PPS)-Kelurahan.

"Dan hari ini paling tidak besok subuh, dari PPS sudah ke TPS, tergantung situasi dan kondisi pengamanan/keamanan. Kalau memang situasinya aman, maka kotak suara bisa disimpan di TPS. Tapi kalau tak siap keamanan di TPS maka simpan dulu di PPS. Maka petugas KPPS besok subuh bisa diambil ke PPS," katanya saat dikonfirmasi SINDO, Selasa (26/6/2018).

Lebih lanjut ia mengatakan, alasan situasi keamanan karena jika di PPS, pihaknya yakin aman lantaran di kelurahan ada pengamanan dari kepolisian. "Kalau di TPS kan hanya ada petugas keamanan Linmas saja yang kemungkinan tak ada kantornya untuk penyimpanan," ungkapnya.

Ia menambahkan, agenda hari ini pihaknya hanya terfokus pada penyaluran atau distribusi logistik sampai pada masing-masing PPS untuk kemudian dikirim ke TPS beberapa jam sebelum pemungutan suara dilaksanakan Rabu 27 Juni 2018.

"Alhamdulillah kita sudah pendistribusian logistik Pilkada, baik untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) maupun Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) yang dilakukan secara bertahap," katanya.Ia menambahkan terkait pengamanan di 1.785 TPS yang tersebar di 6 kecamatan di Kota Bogor, pihaknya sudah berkoordinasi maksimal dengan kepolisian. "Saya yakin pihak kepolisian sudah mempunyai strategi dalam melakukan pengamanan di PPK, PPS maupun TPS, yang sekiranya rawan mereka juga melalui intelejennya akan mengantisipasi," jelasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7347 seconds (0.1#10.140)