Ojek Online Ngaku Temukan Bayi Diculik, Polisi Tegaskan Hoaks

Minggu, 29 April 2018 - 19:31 WIB
Ojek Online Ngaku Temukan...
Ojek Online Ngaku Temukan Bayi Diculik, Polisi Tegaskan Hoaks
A A A
DEPOK - Hingga saat ini Polresta Depok terus memburu pelaku penculikan bayi berusia 25 hari bernama Aditya Hamizan Purnomo. Bayi itu hilang di rumahnya di Kampung Cikumpa, Kecamatan Sukmajaya, Depok, Jumat (27/4) pukul 07.00 WIB.

Sempat beredar kabar di media sosial bahwa seorang tukang ojek online berhasil menemukan bayi yang diculik tersebut. Pria berinisial M dalam akun grup Facebook Pondok Gede mengaku telah menemukan Aditya. Bunyi postingannya. “Teman-teman kita doakan lagi semoga adek kita yang malang ini, supaya orangtuanya ditangkap sama pihak yang berwajib ia teman-teman”.

Orangtua sang bayi, Marlina pun membenarkan kalau yang diposting pria berinisial M itu adalah benar anaknya. Namun ketika mencoba dikonfirmasi M sulit dihubungi. Informasi ini pun ditelusuri oleh penyidik Polresta Depok.

Kasat Reskrim Polresta Kompol Bintoro mengatakan, berita soal M yang menemukan bayi adalah hoaks atau tidak benar. “Itu hoaks. Kejadian sebenarnya hari Jumat, pada 24 April 2018. Yang bersangkutan memang benar mengantarkan seorang ibu-ibu dengan membawa bayi namun pada hari Kamis. Jadi antara waktu kejadian berbeda,” ujarnya, Minggu (29/4/2018).

Meski demikian pihaknya masih terus mempelajari keterangan dari M. Ia menambahkan setelah diinterogasi, pelaku mengaku hanya iseng memposting foto bayi.

“Niatnya dia mau membantu keluarga korban, tapi kebablasan. Yang bersangkutan medsosnya sudah ditutup tapi jejaknya masih kami pantau,” tukasnya.

Untuk saat ini pihaknya tengah memeriksa 12 orang saksi. Yang terdiri dari warga sekitar rumah kontrakan korban di Sukmajaya dan juga sekitar Pondok Gede. Sedangkan untuk pelaku penculikan yang terekam CCTV pihaknya juga masih melakukan pendalaman.

“Rekaman CCTV juga masih kami dalami. Diduga pelaku perempuan, ini semua masih kami dalami lebih lanjut,” tutupnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1264 seconds (0.1#10.140)