Evakuasi Korban Longsor Underpass Perimeter Selatan Bandara Soetta Terus Dilakukan

Selasa, 06 Februari 2018 - 01:39 WIB
Evakuasi Korban Longsor Underpass Perimeter Selatan Bandara Soetta Terus Dilakukan
Evakuasi Korban Longsor Underpass Perimeter Selatan Bandara Soetta Terus Dilakukan
A A A
JAKARTA - Proses evakuasi terhadap dua korban tertimbun longsor di underpass Jalan Perimeter Selatan Bandara Soekarno Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, hingga Selasa (6/2/2018) dini hari ini masih berlangsung.

Berdasarkan tayangan iNews, pihak keamanan sempat mengimbau kepada pihak yang tidak berkepentingan menjauh dari lokasi. Alat berat untuk mengangkat puing tembok underpass yang ambrol maupun material longsor lainnya pun sudah dikerahkan. Material longsor sudah diangkut delapan truk.

Sementara, tim medis juga terus berupaya menyelematkan seorang korban yang diperkirakan masih hidup dengan memberikan oksigen kepada korban. Mobil ambulans pun telah disiapkan di lokasi.

Seperti diketahui, hujan deras yang mengguyur Kota Tangerang seharian kemarin menyebabkan tembok beton underpass di Jalan Perimeter Selatan arah Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) longsor.

Longsor terjadi Senin (5/2/2018) pukul 17.00 WIB. Tembok beton dan material longsor menimpa mobil yang melintas di bawahnya hingga ringsek. Longsor juga membawa batu besar. Diduga ada dua penumpang di mobil tersebut.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0448 seconds (0.1#10.140)