Anies Ingin Percepat Pembangunan Shelter untuk Warga Kampung Akuarium
A
A
A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendatangi Kampung Akuarium, Penjaringan, Jakarta Utara, Senin (27/11/2017) sore. Kedatangan Anies ini langsung dimanfaatkan warga untuk menyampaikan keluh kesah terkait kondisi permukiman mereka.
Anies pun mengaku sangat prihatin mendengar keluhan warga. Apalagi dalam kesempatan itu warga menyampaikan ada dua kerabat mereka yang sakit dan akhirnya meninggal dunia dua hari lalu. Untuk itu, Anies berjanji akan membangun shelter atau tempat penampungan sementara bagi warga korban penggusuran.
"Shelter akan segera mungkin (dibangun). Menurut jadwal mungkin Januari 2018, nanti kita cek apa bisa lebih awal apa tidak," ujar Anies.
Menurut Anies, saat ini Pemprov DKI sedang melakukan pendataan dan sudah ada 128 kepala keluarga (KK) yang terdata di Kampung Akuarium. Pendataan ini terkait dengan pembangunan shelter di permukiman tersebut.
"Pendataan alhamdulillah sudah mulai dilakukan. Ada 128 KK yang Insya Allah secara kependudukan mereka akan kembali memiliki semua persyaratan-persyaratan sebagai warga Jakarta," tuturnya.
Anies mengaku sedih mendengar penderitaan warga Kampung Akuarium. Anies ingin penderitaan warga di Kampung Akuarium ini segera selesai dan berubah menjadi kebahagiaan.
Anies pun mengaku sangat prihatin mendengar keluhan warga. Apalagi dalam kesempatan itu warga menyampaikan ada dua kerabat mereka yang sakit dan akhirnya meninggal dunia dua hari lalu. Untuk itu, Anies berjanji akan membangun shelter atau tempat penampungan sementara bagi warga korban penggusuran.
"Shelter akan segera mungkin (dibangun). Menurut jadwal mungkin Januari 2018, nanti kita cek apa bisa lebih awal apa tidak," ujar Anies.
Menurut Anies, saat ini Pemprov DKI sedang melakukan pendataan dan sudah ada 128 kepala keluarga (KK) yang terdata di Kampung Akuarium. Pendataan ini terkait dengan pembangunan shelter di permukiman tersebut.
"Pendataan alhamdulillah sudah mulai dilakukan. Ada 128 KK yang Insya Allah secara kependudukan mereka akan kembali memiliki semua persyaratan-persyaratan sebagai warga Jakarta," tuturnya.
Anies mengaku sedih mendengar penderitaan warga Kampung Akuarium. Anies ingin penderitaan warga di Kampung Akuarium ini segera selesai dan berubah menjadi kebahagiaan.
(thm)