Jadi Jukir Liar di Bundaran HI, 2 Pengamen Diciduk Polisi
A
A
A
JAKARTA - Polsek Menteng mengamankan 2 pria yang diduga memungut pungli serta pemerasan kepada pengunjung yang memarkir kendaraanya di sekitar Bundaran Hotel Indonesia.
"Betul sekitar pukul 00.30 WIB, di amankan dua orang laki-laki yang melakukan pemerasan di sekitar Bundaran HI," kata Kapolsek Menteng, AKBP Ronal Purba ketika dihubungi SINDOnews, Sabtu (4/11/2017).
Kedua pelaku inisial EA (24) danYW (27) diamankan setelah petugas mendapatkan informasi adanya pemerasan kepada warga yang memarkirkan kendaraannya.
"Keduanya melakukan pungli mulai dari pukul 23.00 -04.00 WIB. Sudah berjalan kurang lebih tiga bulan," lanjutnya.
Dari tangan kedua pelaku petugas menyita karcis parkir dengan nominal Rp5.000 sebanyak 53 lembar.
Uang tunai Rp5.000 hasil pungli yang sebagian sudah digunakan pelaku untuk beli kopi dan rokok
"Barang bukti tersebut di atas di temukan di dalam tas punggung warna hitam milik pelaku EA," kata Ronal.
"Betul sekitar pukul 00.30 WIB, di amankan dua orang laki-laki yang melakukan pemerasan di sekitar Bundaran HI," kata Kapolsek Menteng, AKBP Ronal Purba ketika dihubungi SINDOnews, Sabtu (4/11/2017).
Kedua pelaku inisial EA (24) danYW (27) diamankan setelah petugas mendapatkan informasi adanya pemerasan kepada warga yang memarkirkan kendaraannya.
"Keduanya melakukan pungli mulai dari pukul 23.00 -04.00 WIB. Sudah berjalan kurang lebih tiga bulan," lanjutnya.
Dari tangan kedua pelaku petugas menyita karcis parkir dengan nominal Rp5.000 sebanyak 53 lembar.
Uang tunai Rp5.000 hasil pungli yang sebagian sudah digunakan pelaku untuk beli kopi dan rokok
"Barang bukti tersebut di atas di temukan di dalam tas punggung warna hitam milik pelaku EA," kata Ronal.
(ysw)