Sandi Uno Kaji Pelepasan Saham DKI di Perusahaan Produksi Bir

Selasa, 24 Oktober 2017 - 21:40 WIB
Sandi Uno Kaji Pelepasan...
Sandi Uno Kaji Pelepasan Saham DKI di Perusahaan Produksi Bir
A A A
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Sandiaga Salahudin Uno mengaku tengah melakukan kajian ihwal pelepasan saham Pemprov DKI Jakarta di PT Delta Djakarta, salah satu BUMD yang memproduksi bir. Namun Sandi tak mengetahui kapan penjualan saham tersebut dilakukan.

Sandi mengatakan, saat ini Pemprov DKI dan PT Delta Jakarta belum membicarakan rencana itu, karena dalam membuat kebijakan harus ada kesepakatan dari kedua belah pihak. "Kita review dan memang ada beberapa keinginan dari kelompok masyarakat yang menginginkan terbuka peluang untuk mendivestasikan Delta Djakarta. Tapi pada saat ini kami belum pada tahap untuk pembahasan," kata Sandi di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (24/10/2017).

Sandi enggan gegabah dalam memutuskan sesuatu apalagi dalam memutuskan penjualan saham perusahaan di PT Delta, mengingat perusahaan itu perusahaan terbuka."Ini sangat sensitif karena perusahaan publik. Dan perusahaan yang sahamnya diperdagangkan di bursa," terangnya.

Meski begitu, Sandi akan berupaya merealisasikan janjinya terdahulu. Saat ini pihaknya tak ingin berkomentar lebih dalam soal itu."Kita sebagai pemegang saham mestinya tidak memberikan komentar yang mungkin berpengaruh terhadap pergerakan harga saham," ucapnya.

Seperti diketahui, pada masa kampanye Sandi berkomitmen menjual saham Pemprov DKI Jakarta kepada PT Delta Djakarta. Alasannya karena tak sesuai dengan visi misi yang ditanamkan Anies-Sandi. Perlu diketahui Pemprov DKI memiliki 23% saham di PT Delta Djakarta yang merupakan produsen sejumlah merek bir.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1229 seconds (0.1#10.140)