Tempat Hiburan Tempat Indra J Piliang Gunakan Sabu Akan Ditutup
A
A
A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengatakan akan menutup disotek Diamond tempat politikus Partai Golkar Indra J Piliang kedapatan memakai sabu. Pasalnya, sudah dua kali tempat hiburan malam itu kedapatan ada peredaran atau penggunaan narkoba.
Djarot mengatakan, kalau sudah terbukti 2 kali terdapat narkoba, diperkirakan pengelola tempat hiburan itu tahu dan membiarkannya. Jika memang ada pembiaran, mau tak mau tempat hiburan itu harus ditutup.
"Itu isi dari Pergub-nya. Jadi konsisten tutup," kata Djarot di Balai Kota, Jumat (15/9/2017).
Djarot menambahkan, pihaknya selalu menjaga komitmennya untuk memerangi peredaran dan penyalahgunaan barang haram itu. "Saya belum dapatkan info secara mendetail dari Dinasparbud, kalau sudah dapatkan dan itu betul maka ya sudah kita tutup," tambahnya.
Saat ditanya awak media sanksi apa yang akan diberikan kepada Diskotek Diamond karena dua kali kedapatan untuk tempat narkoba. "Tutup, Pak Ahok dulu kan langsung tutup. Saya liat kajiannya seperti apa," kata Djarot.
Djarot mengatakan, kalau sudah terbukti 2 kali terdapat narkoba, diperkirakan pengelola tempat hiburan itu tahu dan membiarkannya. Jika memang ada pembiaran, mau tak mau tempat hiburan itu harus ditutup.
"Itu isi dari Pergub-nya. Jadi konsisten tutup," kata Djarot di Balai Kota, Jumat (15/9/2017).
Djarot menambahkan, pihaknya selalu menjaga komitmennya untuk memerangi peredaran dan penyalahgunaan barang haram itu. "Saya belum dapatkan info secara mendetail dari Dinasparbud, kalau sudah dapatkan dan itu betul maka ya sudah kita tutup," tambahnya.
Saat ditanya awak media sanksi apa yang akan diberikan kepada Diskotek Diamond karena dua kali kedapatan untuk tempat narkoba. "Tutup, Pak Ahok dulu kan langsung tutup. Saya liat kajiannya seperti apa," kata Djarot.
(ysw)