Pelaku Pembunuhan Sadis di Pamulang Residivis Kasus Perampokan
A
A
A
TANGERANG SELATAN - Pelaku pembunuhan sadis di Perum Taman Kedaung, Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) beberapa waktu lalu ternyata seorang residivis. Pelaku dikenal sangat berbahaya dan hingga kini masih dalam pengejaran pihak kepolisian.
Hari ini, Polresta Kota Tangsel menyebar foto pelaku yang diketahui bernama Aming Rojali. Pelaku merupakan residivis kasus perampokan minimarket yang dikenal bengis dan tega melukai korbannya.
"Aming Rojali diketahui belum lama menghirup udara bebas. Adapun ciri-cirinya ialah muka oval, rambut lurus, kulit sawo matang, tinggi 166 cm dan memiliki tato di kedua lengannya," kata Kapolres Tangsel AKBP Fadli Widiyanto kepada KORAN SINDO, Rabu (24/5/2017).
Penyebaran foto ini dilakukan untuk memudahkan pencarian pelaku yang kini masih buron. Menurut Fadli, saat ini pelaku sudah kabur keluar Kota Tangsel. Namun, aparat kepolisian masih melakukan pengejaran hingga pelaku tertangkap.
"Siapa saja yang menemukan lelaki dengan ciri-ciri tersebut, diharap langsung menghubungi pihak kepolisian. Karena pelaku terkenal sadis dalam setiap aksi-aksinya," sambung AKBP Fadli.
Dalam melakukan aksinya, pelaku tidak segan melukai bahkan membunuh korban-korbannya. Seperti yang terjadi di Perum Taman Kedaung, Pamulang, sepekan lalu misalnya. Hanya karena tidak diberi pinjaman uanh ratusan ribu, pelaku tega menusuk Ivo (45) berkali-kali.
Pelaku juga tega menghabisi nyawa anak Ivo, Muhammad Rizki alias Raul (14) persis di depan ibunya dengan pisau dapur. Akibat tusukan yang bertubi-tubi itu, Raul tewas kehabisan darah dalam pelukan ibunya. Hingga kini, polisi masih berupaya mengungkap kasus ini.
Hari ini, Polresta Kota Tangsel menyebar foto pelaku yang diketahui bernama Aming Rojali. Pelaku merupakan residivis kasus perampokan minimarket yang dikenal bengis dan tega melukai korbannya.
"Aming Rojali diketahui belum lama menghirup udara bebas. Adapun ciri-cirinya ialah muka oval, rambut lurus, kulit sawo matang, tinggi 166 cm dan memiliki tato di kedua lengannya," kata Kapolres Tangsel AKBP Fadli Widiyanto kepada KORAN SINDO, Rabu (24/5/2017).
Penyebaran foto ini dilakukan untuk memudahkan pencarian pelaku yang kini masih buron. Menurut Fadli, saat ini pelaku sudah kabur keluar Kota Tangsel. Namun, aparat kepolisian masih melakukan pengejaran hingga pelaku tertangkap.
"Siapa saja yang menemukan lelaki dengan ciri-ciri tersebut, diharap langsung menghubungi pihak kepolisian. Karena pelaku terkenal sadis dalam setiap aksi-aksinya," sambung AKBP Fadli.
Dalam melakukan aksinya, pelaku tidak segan melukai bahkan membunuh korban-korbannya. Seperti yang terjadi di Perum Taman Kedaung, Pamulang, sepekan lalu misalnya. Hanya karena tidak diberi pinjaman uanh ratusan ribu, pelaku tega menusuk Ivo (45) berkali-kali.
Pelaku juga tega menghabisi nyawa anak Ivo, Muhammad Rizki alias Raul (14) persis di depan ibunya dengan pisau dapur. Akibat tusukan yang bertubi-tubi itu, Raul tewas kehabisan darah dalam pelukan ibunya. Hingga kini, polisi masih berupaya mengungkap kasus ini.
(whb)