Diserang Kampanye Hitam, Anies Sindir Seseorang
A
A
A
JAKARTA - Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membantah bahwa pihaknya yang membuat spanduk berisi kampanye hitam.
"Ini contoh spanduk yang ditemukan di berbagai tempat, bukan bikinan kita, kita enggak pernah bikin spanduk kaya gini," kata Anies di Posko Pemenangan Cicurug, Jakarta Pusat, Senin (3/4/2017).
Ia juga menduga penyebaran spanduk sudah terorganisir dengan baik. Pasalnya spanduk-spanduk itu sudah terpasang pada Senin (3/4/2017) pagi.
"Nampaknya operasinya cukup sistematis, masif karena dikerjakan secara bersama-sama dan pagi-pagi sudah muncul dimana-mana," katanya.
"Kami cuma bilang ini bukan (bikinan) kita. (Program) Kami akan terus bicaranya soal warga Jakarta, pendidikan, lapangan pekerjaan, dan harga terjangkau," tegasnya.
Mantan Mendikbud itu pun mengajak seluruh pihak untuk sama-sama mewujudkan Pilkada yang baik dan terhormat.
"Isu seperti ini bukan isu yang jadi perhatian dan saya minta kepada semuanya, yuk kembali Pilkadanya yang keren, ngomong program, bicara tentang warga Jakarta. Kalau sudah pake fitnah-fitnah kayak gini tuh, seperti kehilangan percaya diri jadinya," jelasnya.
Anies mengatakan, dengan adanya spanduk kampanye hitam tidak membuatnya gusar dan dendam. "Kami santai saja, tidak dimasukin ke hati, enggak ada yang marah-marah santai, rileks kita terus bekerja untuk warga Jakarta," katanya.
"Ini contoh spanduk yang ditemukan di berbagai tempat, bukan bikinan kita, kita enggak pernah bikin spanduk kaya gini," kata Anies di Posko Pemenangan Cicurug, Jakarta Pusat, Senin (3/4/2017).
Ia juga menduga penyebaran spanduk sudah terorganisir dengan baik. Pasalnya spanduk-spanduk itu sudah terpasang pada Senin (3/4/2017) pagi.
"Nampaknya operasinya cukup sistematis, masif karena dikerjakan secara bersama-sama dan pagi-pagi sudah muncul dimana-mana," katanya.
"Kami cuma bilang ini bukan (bikinan) kita. (Program) Kami akan terus bicaranya soal warga Jakarta, pendidikan, lapangan pekerjaan, dan harga terjangkau," tegasnya.
Mantan Mendikbud itu pun mengajak seluruh pihak untuk sama-sama mewujudkan Pilkada yang baik dan terhormat.
"Isu seperti ini bukan isu yang jadi perhatian dan saya minta kepada semuanya, yuk kembali Pilkadanya yang keren, ngomong program, bicara tentang warga Jakarta. Kalau sudah pake fitnah-fitnah kayak gini tuh, seperti kehilangan percaya diri jadinya," jelasnya.
Anies mengatakan, dengan adanya spanduk kampanye hitam tidak membuatnya gusar dan dendam. "Kami santai saja, tidak dimasukin ke hati, enggak ada yang marah-marah santai, rileks kita terus bekerja untuk warga Jakarta," katanya.
(ysw)