Ini Lokasi Jalan yang Kerap Terendam di Kembangan

Selasa, 28 Februari 2017 - 02:12 WIB
Ini Lokasi Jalan yang...
Ini Lokasi Jalan yang Kerap Terendam di Kembangan
A A A
JAKARTA - Camat Kembangan, Agus Ramdani mengatakan di wilayahnya ada beberapa titik genangan yang mesti diatasi dengan peninggian jalan. ‎Diantaranya, kolong tol JORR W 2 Meruya, depan Komplek Meruya Indan dan Meruya Selatan, dan Komplek DKI, termasuk soal kolong tol JORR W 2 Kembangan Selatan.

Menurutnya di beberapa titik itu, genangan bisa mencapai 10-20 centimeter. Sementara di kolong tol JORR W2 Kembangan Selatan, ketinggian bisa mencapai 50 centimeter. "Kalau sudah terjadi, akses jalan bisa terputus," katanya.

Untuk menangani masalah di JORR W 2, Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Barat sudah dibuatkan saluran baru menangani masalah ini. ‎Untuk itu, pembuatan saluran crossing akan dibuat untuk membuang air ke Kali Angke Lama. "Sudin SDA yang mengerjakannya," kata Agus kepada wartawan, Senin (27/2/2017).

Sementara genangan di kolong tol JORR W2 Meruya, kata Agus, belum diketahui solusinya. Dia pun tak yakin peninggian jalan bakal membantu mengurangi genangan. Sebab, mengatasi genangan itu di butuhkan pompa penyedot.

Lain halnya dengan kawasan Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan. Dua jalanan di kawasan itu dirasa perlu ditinggikan secepatnya. Hal ini diungkapkan oleh Lurah Tanjung Duren Utara, Iskandarsyah.

Ia mengatakan, dua jalan itu, yakni sepotong Jalan Jalan S Parman sepanjang 50 meter di depan Mall Citraland dan sepotong Jalan Tanjung Duren Raya sepanjang 100 meter.

"Kalau yang di Jalan Tanjung Duren Raya itu kalau mau ditinggikan mesti 50 centimeter. Kalau di Jalan S Parman cukup ditinggikan 30 - 40 centimeter," ucap Iskandar.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1231 seconds (0.1#10.140)