Senjata Api Perampok Pulomas Dititipkan ke Pedagang Daun Pisang

Jum'at, 30 Desember 2016 - 13:46 WIB
Senjata Api Perampok...
Senjata Api Perampok Pulomas Dititipkan ke Pedagang Daun Pisang
A A A
JAKARTA - Polisi berhasil menemukan senjata api yang dipakai perampok sadis untuk beraksi di Pulomas, Jakarta Timur. Adapun senjata api itu ditemukan di kawasan Tapos, Depok di tempat penjual daun pisang bernama Ginon.

Kadiv Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, Kamis, 29 Desember semalam, polisi mendatangi sebuah rumah yang ada di kawasan Tapos, Depok ke rumah penjual daun pisang yang bernama Ginon. Adapun Ginon merupakan penjual pisang yang biasa mangkal di kawasan Pasar Cibinong, Bogor.

"Pak Ginon itu dititipi Erwin sebuah karung. Erwin pun berpesan ke Pak Ginon, kalau dalam waktu dua harian tak diambil oleh Erwin, nanti akan ada temannya yang ambil," ujarnya pada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jumat (30/12/2016).

Namun, kata Argo, Erwin tak bisa mengambil karung titipan itu di Pak Ginon lantaran polisi sudah membekuknya terlebih dahulu di kawasan Bekasi bersama Ramlan Butar Butar.

Di saat yang hampir bersamaan dengan penangkapan Ramlan dan Erwin, teman Erwin mengambil karung titipan itu ke pak Ginon di kawasan Tapos, Depok.

"Setelah diambil oleh temannya Erwin, entah kenapa karung tersebut malah dititipkan kembali ke kakaknya Pak Ginon yang perempuan. Lantas, pada Kamis, 29 Desember semalam, kami berhasil mengamankan karung tersebut," tuturnya.

Argo menambahkan, saat diperiksa lebih lanjut, karung tersebut ternyata berisi dua buah senjata api yang diduga dipakai kawanan rampok sadis tersebut saat beraksi.

Kini, senjata api itu disita polisi dan senjata itu tengah diteliti lebih lanjut untuk mengetahui jenisnya. "Adapun pak Ginon dan kakaknya yang perempuan itu sedang diperiksa oleh Polres Jakarta Timur," katanya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5927 seconds (0.1#10.140)