Sekolah Tak Kunjung Diperbaiki, Siswa SDN Kalibaru 6 Telantar

Rabu, 14 September 2016 - 14:35 WIB
Sekolah Tak Kunjung Diperbaiki, Siswa SDN Kalibaru 6 Telantar
Sekolah Tak Kunjung Diperbaiki, Siswa SDN Kalibaru 6 Telantar
A A A
DEPOK - Nasib siswa SDN Kalibaru 6, Cilodong, Depok hingga kini masih terkatung-katung. Sejak bangunan sekolah mereka ambruk pada Februari 2016 lalu sampai sekarang belum dilakukan perbaikan.

Alhasil siswa harus menumpang belajar di sekolah lain. Akibat menumpang, kondisi siswa pun terganggung terutama soal prestasi.

Para siswa terpaksa harus menumpang di SMPN 6 Depok. Disana mereka belajar siang hingga sore hari. "Anak-anak masuknya sore, jadi kurang efektif untuk kegiatan belajar mengajar," kata salah satu guru SDN Kalibaru 6, Nasir Ibrahim, Rabu (14/9/2016).

Dampak lainnya, para siswa lulusan sekolah itu kini hanya sedikit yang bisa masuk sekolah negeri. Sebelumnya, ada banyak siswa yang bisa masuk ke SMP negeri. "Sekarang cuma satu orang, tadinya ada 10 orang," tandasnya.

Bahkan sudah banyak siswa yang memilih pindah sekolah. Dari catatan sekolah sudah ada 13 anak yang memilih pindah sekolah. "Alasannya karena kurang nyaman," akunya.

Jumlah penerimaan siswa di sekolah itu pun kini menurun. Orang tua murid memilih menyekolahkan di sekolah lain karena melihat kondisi sekolah.

"Biasanya tahun ajaran baru kita siapkan dua kelas tapi sekarang cuma satu kelas. Jumlahnya menurun drastis," katanya.

Dikatakan, pihaknya sudah beberapakali mengajukan permohonan agar sekolah itu segera diperbaiki. Dan informasi terakhir yang didapat sekolah akan segera diperbaiki namun tidak dijelaskan waktunya.

"Kami mohon perbaiki sekolah kami, kami ingin sekolah kami seperti dulu biar kami bisa belajar dengan nyaman," pungkasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6303 seconds (0.1#10.140)
pixels