Hari Pertama, Petugas Kehabisan Brosur Ganjil Genap

Rabu, 27 Juli 2016 - 11:52 WIB
Hari Pertama, Petugas...
Hari Pertama, Petugas Kehabisan Brosur Ganjil Genap
A A A
JAKARTA - Petugas Dishub DKI Jakarta dan Polisi yang bertugas di lapangan mengaku kehabisan brosur pemberitahuan penerapan ganjil genap. Padahal, sistem ganjil genap itu akan diberlakukan kembali pada sore hari nanti.

Berdasarkan pantauan, petugas masih melakukan teguran secara lisan terhadap pengendara mobil yang menggunakan pelat genap. Padahal, kawasan ganjil genap di Jalan Jenderal Sudirman itu sudah diberlakukan sejak pukul 06.00-10.00 WIB ini harusnya hanya boleh dilalui kendaraan berpelat ganjil.

Petugas kepolisian dan Dishub DKI Jakarta pun tampak memberikan teguran secara lisan dan memberikan brosur pemberitahuannya pada pengendara mobil. Namun, belum juga habis masa pemberlakuan uji coba sistem ganjil genap di pagi hari ini, petugas malah Kehabisan brosur tersebut.

Petugas tampak sedikit kebingungan lantaran pada sore harinya, sekitar pukul 16.00-20.00 WIB nanti, Jalan Jenderal Sudirman pun akan kembali diberlakukan uji coba sistem ganjil genap.

Jika brosur itu habis, sosialisasi ganjil genap pun pada sore nanti hanya akan diberi teguran saja, tapi tak lagi diberi brosur.

Meski demikian, polisi yakin jika uji coba sistem ganjil genap itu merupakan salah satu alternatif mengurai kepadatan di Jakarta ini. Polisi pun berterima kasih pada pengendara mobil yang mau menuruti himbauan petugas di lapangan itu untuk taat pada aturan ganjil genap.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0944 seconds (0.1#10.140)