Batik Air Dievakuasi, Landasan Bandara Halim Sudah Bisa Digunakan
A
A
A
JAKARTA - Landasan Bandara Halim Perdanakusuma sudah kembali normal pada Senin 4 April 2016 pukul 24.00 WIB tadi.
Landasan sempat ditutup akibat tabrakan antara pesawat Batik Air dan TransNusa pada pukul 19.55 WIB. "Pesawat Batik Air dan TransNusa sudah kita kembalikan ke tempat masing-masing. Landasan sudah dilakukan pembersihan dan jam 12.00 sudah bisa dioperasikan. Halim bisa berfungsi sebagaimana biasanya," kata Direktur Angkasa Pura II, Budi Karya di Bandara Halim Perdanakusuma, Selasa (5/4/2016) dini hari.
Dia mengatakan, seluruh penerbangan sempat ditunda selama pukul 20.00 sampai 24.00. "Ada lima penerbangan yang delay. Yang mendarat di Halim dialihkan ke Soekarno-Hatta," tuturnya.
Pesawat Batik Air jenis Boeing 737-800 dengan nomor registrasi PK-LBS menuju Makassar bersenggolan dengan TransNusa berjenis ATR. Peristiwa tersebut terjadi saat Batik Air yang hendak ke Makassar itu lepas landas.
Akibatnya, pesawat itu gagal terbang karena oleng dan sayap bagian kiri terbakar. Sementara TransNusa mengalami kerusakan pada bagian sayap kiri. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Landasan sempat ditutup akibat tabrakan antara pesawat Batik Air dan TransNusa pada pukul 19.55 WIB. "Pesawat Batik Air dan TransNusa sudah kita kembalikan ke tempat masing-masing. Landasan sudah dilakukan pembersihan dan jam 12.00 sudah bisa dioperasikan. Halim bisa berfungsi sebagaimana biasanya," kata Direktur Angkasa Pura II, Budi Karya di Bandara Halim Perdanakusuma, Selasa (5/4/2016) dini hari.
Dia mengatakan, seluruh penerbangan sempat ditunda selama pukul 20.00 sampai 24.00. "Ada lima penerbangan yang delay. Yang mendarat di Halim dialihkan ke Soekarno-Hatta," tuturnya.
Pesawat Batik Air jenis Boeing 737-800 dengan nomor registrasi PK-LBS menuju Makassar bersenggolan dengan TransNusa berjenis ATR. Peristiwa tersebut terjadi saat Batik Air yang hendak ke Makassar itu lepas landas.
Akibatnya, pesawat itu gagal terbang karena oleng dan sayap bagian kiri terbakar. Sementara TransNusa mengalami kerusakan pada bagian sayap kiri. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
(dam)