LBH Jakarta Duga Korban Penganiayaan Oknum TNI Bukan Cuma TH

Selasa, 19 Januari 2016 - 00:14 WIB
LBH Jakarta Duga Korban...
LBH Jakarta Duga Korban Penganiayaan Oknum TNI Bukan Cuma TH
A A A
JAKARTA - Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta menduga korban penganiayaan oknum TNI di Kompleks Marinir, Cilandak, Jakarta Selatan tidak hanya TH, tapi juga M, teman bocah 13 tahun itu. Karena, M sempat didatangi dan dibawa oleh sejumlah anggota TNI.

"Waktu itu, M bangun tidur, ada empat orang datang. Tiga anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI), dan satu lagi ayah TH (korban juga)," kata anggota LBH Jakarta, Bunga Siagian di Jakarta, Senin 18 Januari 2016.

Bunga melanjutkan, setelah bangun tidur, M dipaksa ikut tiga anggota TNI dan ayah TH. M curiga hendak dibawa kemana, namun para anggota tidak memberitahu dan tetap memaksa teman TH itu untuk pergi bersama mereka.

"Kasimin, ayah korban juga disuruh ikut. Di jalan, M ditanya kenal sama T tidak? Lalu M jawab, kenal karena sempat satu perumahan, namun sudah pindah. M juga bingung saat mereka bilang mau ke Cijantung, tapi kok lewat perumahan TNI di Cilandak," tuturnya.

Saat tiba di tujuan, M dibawa ke sebuah ruangan oleh Marinir tersebut. Tapi, saat itu, Kasimin hanya dipersilakan menunggu di luar dan tidak diizinkan ikut. Menurut kesaksian M, mendapatkan penyiksaan saat berada di ruangan tersebut.

"Di sana M ditanya, kamu mencuri burung kan? Ditanya sambil dipukuli dengan selang. Ditodongkan senapan, dan diinjak," kata Bunga.

Saking takutnya, M tidak berani menceritakan apa yang dialaminya di ruangan itu kepada orangtua. "Jelas ada pelanggaran hukum. TNI tidak berwenang, kalaupun ada pencurian yang berwenang polisi. TNI Tupoksinya menegakan kedaulatan negara," pungkasnya.

Sebelumnya diketahui, TH (13) mengalami penganiayaan yang dilakukan oleh beberapa oknum anggota TNI di Kompleks Marinir, Cilandak.

Dari kronologi kejadian yang didapat oleh KPAI, kejadian bermula saat korban tertangkap tangan oleh Marinir karena mencuri burung. Saat itu, korban juga menunjukkan satu diduga pelaku lainnya berinisial M (14).

Mendengar keterangan tersebut, sejumlah Marinir itu kemudian juga melakukan pemukulan terhadap M.

PILIHAN:

Korban Terorisme di Sarinah Bertambah Jadi Delapan
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1314 seconds (0.1#10.140)