Rencananya Makam Allya Akan Dibongkar Besok

Selasa, 12 Januari 2016 - 11:09 WIB
Rencananya Makam Allya Akan Dibongkar Besok
Rencananya Makam Allya Akan Dibongkar Besok
A A A
JAKARTA - Untuk mengusut adanya dugaan malapraktik dalam kematian Allya Siska Nadya (33), Polda Metro Jaya akan melakukan autopsi pada jasad korban. Rencananya pembongkaran makam Allya mulai dilakukan Rabu 13 Januari 2016.

Polisi sudah mendapat izin dari orangtua Allya untuk melakukan autopsi terhadap jasad wanita cantik ini yang dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan.

Kabiddokkes Polda Metro Jaya, Kombes Pol Musyafak mengatakan, rencana pembongkaran makam akan dilakukan mulai besok hingga Kamis 13 Januari 2016. Allya sendiri sudah dimakamkan keluarganya sejak lima bulan lalu.

Ada beberapa bagian tubuh Allya yang akan diambil untuk diteliti. Musyafak mengatakan berencana mengambil sampel tulang dan juga pembuluh darah. (Baca: Dugaan Malapraktik, Polisi Akan Bongkar Makam Allya)

Sebab, usai Allya meninggal, dokter yang menangani sempat mengatakan bahwa pembuluh darah gadis cantik itu bengkak. Karena menurut keterangan dokter yang terakhir memeriksa, ada kemungkinan pendarahan. "Barangkali di situ ada tanda-tanda pendarahan," bebernya.

Sebelumnya, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya juga meyakini bahwa pihak kepolisian bisa menemukan motif tewasnya Allya meski jasadnya sudah terkubur selama lima bulan.

"Ya bisa lah, kamu pikir kasus Rian (Mantan Sekretaris Dirut XL yang dibunuh) sudah terkubur berapa lama? 10 bulan kan? Itu kita bisa ungkap motifnya apa," timpal Krishna.

PILIHAN:

Cicipi Kopi yang Tewaskan Mirna, Karyawan Kafe Muntah-muntah

Gerindra Tak Percaya Ridwan Kamil Menolak Dicalonkan
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6781 seconds (0.1#10.140)