Penyidik Polda Pulang, Tim Labfor Mabes Polri Olah TKP di Kafe Olivier

Senin, 11 Januari 2016 - 15:09 WIB
Penyidik Polda Pulang, Tim Labfor Mabes Polri Olah TKP di Kafe Olivier
Penyidik Polda Pulang, Tim Labfor Mabes Polri Olah TKP di Kafe Olivier
A A A
JAKARTA - Polda Metro Jaya meminta bantuan Puslabfor Mabes Polri untuk mengungkap kematian Wayan Mirna Salihin (27) yang tewas usai menyeruput kopi.

Berdasarkan pantuan di Kafe Olivier, West Mall, Grand Indonesia, Tanah Abang, Jakarta Pusat, lokasi prarekonstruksi sejumlah anggota kepolisian dari Puslabfor Mabes Polri terlihat diterjunkan. Tim dari Labfor Polri ini mendatangi TKP usai penyidik dari Polda Metro Jaya meninggalan kafe tersebut.

Kedatangan anggota Labfor Polri ini untuk mencari bukti-bukti di TKP terkait kematian Mirna yang tak wajar itu. "Kami di sini hanya membantu menyelidiki kasus kematian Mirna," ujar salah satu anggota Tim Labfor Mabes Polri yang namanya enggan disebutkan tersebut di lokasi, Senin (11/1/2016).

Menurut anggota polisi tersebut, bukti-bukti yang ditemukan di TKP, nantinya akan akan terlebih dahulu diperiksa di Labfor Mabes Polri.
Saat ini, suasana di kafe itu pun tampak sepi. Pelanggan kafe pun tampak tak ada lantaran pihak kepolisian baru saja melakukan prarekonstruksi di lokasi kejadian.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6401 seconds (0.1#10.140)
pixels